Pemerintah Indonesia putus sementara akses aplikasi Grok

Menteri Komunikasi dan Digital Meutya Hafid memberi keterangan tentang pemutusan akses sementara terhadap aplikasi Grok, di Jakarta, pada Sabtu (10/1). (Kementerian Komunikasi dan Digital RI)
Aplikasi Grok telah diputus oleh Pemerintah Indonesia demi melindungi perempuan, anak, dan seluruh masyarakat dari risiko konten pornografi palsu.
Jakarta (Indonesia Window) – Pemerintah Indonesia melalui Kementerian Komunikasi dan Digital melakukan pemutusan akses sementara terhadap aplikasi Grok demi melindungi perempuan, anak, dan seluruh masyarakat dari risiko konten pornografi palsu yang dihasilkan menggunakan teknologi kecerdasan artifisial.Pemerintah memandang praktik deepfake seksual nonkonsensual sebagai pelanggaran serius terhadap hak asasi manusia, martabat, serta keamanan warga negara di ruang digital, menurut Kementerian Komunikasi dan Digital dalam situs jejaringnya yang dikutip Indonesia Window pada Ahad.Kementerian Komunikasi dan Digital juga juga telah meminta Platform X untuk segera hadir guna memberikan klarifikasi terkait dampak negatif penggunaan Grok.Tindakan pemutusan akses dilakukan berdasarkan kewenangan Kementerian Komunikasi dan Digital sebagaimana diatur dalam Peraturan Menteri Komunikasi dan Informatika Nomor 5 Tahun 2020 tentang Penyelenggara Sistem Elektronik Lingkup Privat, khususnya Pasal 9, yang mewajibkan setiap Penyelenggara Sistem Elektronik (PSE) memastikan sistem elektronik yang dikelolanya tidak memuat, memfasilitasi, atau menyebarluaskan informasi elektronik dan/atau dokumen elektronik yang dilarang.Laporan: RedaksiBagikan
Komentar
Berita Terkait

3 perusahaan AS bayar denda atas komentar palsu terkait aturan netralitas bersih
Indonesia
•
13 May 2023

Indonesia, China gelar Pertemuan Ketiga Mekanisme Kerja Sama Dialog Tingkat Tinggi
Indonesia
•
06 Apr 2023

Taiwan jamin WNI dalam sistem asuransi kesehatan nasional
Indonesia
•
10 Jul 2020

Eril belum ditemukan hingga hari keempat pencarian
Indonesia
•
30 May 2022
Berita Terbaru

Fokus Berita – Lembaga konservasi minta dilibatkan dalam pembuatan peraturan oleh pemerintah
Indonesia
•
30 Jan 2026

Feature - Napas budaya Mahasiswa Indonesia di Singapura
Indonesia
•
27 Jan 2026

Kajian ilmiah – Dr. Syafiq Riza Basalamah bedah urgensi akhlak dan kekuatan doa di CONNECT 2026
Indonesia
•
26 Jan 2026

Tantangan zaman makin kompleks, CONNECT 2026 hadirkan 'event' dakwah perspektif global
Indonesia
•
24 Jan 2026
