UA luncurkan kampanye untuk genjot akses pendidikan bagi anak perempuan di seluruh Afrika

Sejumlah siswi dari Ole Tipis Girls School menghadiri konferensi tingkat tinggi Aksi Iklim Pemuda (Youth for Climate Action) di Kenyatta International Convention Center (KICC) di Nairobi, Kenya, pada 7 September 2023. (Xinhua/John Okoyo)
Kampanye pendidikan anak perempuan dan wanita di Afrika merupakan upaya advokasi yang bertujuan untuk memobilisasi negara-negara Afrika guna mencapai 100 persen partisipasi anak perempuan di sekolah.
Nairobi, Kenya (Xinhua) – Uni Afrika (UA) meluncurkan kampanye untuk memperluas peluang bagi anak perempuan dalam mengakses pendidikan di benua tersebut.Simone Yankey, pelaksana tugas koordinator Pusat Internasional UA untuk Pendidikan Anak Perempuan dan Wanita di Afrika, pada Selasa (20/2) malam waktu setempat mengumumkan bahwa upaya advokasi selama satu tahun itu bertujuan untuk memobilisasi negara-negara Afrika guna mencapai 100 persen partisipasi anak perempuan di sekolah."Kampanye tersebut juga menyerukan kepada pemerintah-pemerintah di Afrika untuk menjunjung tinggi komitmen mereka terkait pendanaan pendidikan dan kesetaraan gender dengan memastikan bahwa minimal 20 persen dari anggaran nasional dialokasikan untuk sektor pendidikan," tutur Yankey secara virtual dalam acara peluncuran kampanye itu di Nairobi, ibu kota Kenya.
Para siswa terlihat pada hari pertama semester baru di sebuah sekolah di Johannesburg, Afrika Selatan, pada 17 Januari 2024. Siswa sekolah dasar, menengah dan prasekolah di Johannesburg memulai semester baru pekan ini. (Xinhua/Shiraaz Mohamed)
Bagikan
Komentar
Berita Terkait

WHO suarakan kekhawatiran perihal memburuknya situasi kemanusiaan di Gaza
Indonesia
•
29 Dec 2023

Lebih dari 4.000 hektare lahan habis dilalap api akibat kebakaran hutan di Spanyol
Indonesia
•
08 Aug 2022

Tantangan Gen Z dibahas mendalam di ‘talk show’ komunitas Muslimah
Indonesia
•
29 Feb 2024

Patung Buddha Raksasa di Sichuan, China tersingkap saat Sungai Yangtze surut
Indonesia
•
24 Aug 2022
Berita Terbaru

Feature – Mengenal komunitas Hakka Indonesia di Museum TMII
Indonesia
•
28 Jan 2026

Feature – Dracin buat kaum muda Indonesia makin akrab dengan Imlek
Indonesia
•
28 Jan 2026

Sri Lanka pertimbangkan pembatasan akses media sosial bagi anak di bawah umur
Indonesia
•
28 Jan 2026

30.000 lebih pekerja layanan kesehatan gelar aksi mogok kerja di California, AS
Indonesia
•
27 Jan 2026
