Feature – Warga Gaza dirikan klinik darurat untuk berikan layanan kesehatan bagi pengungsi

Seorang dokter menyiapkan obat-obatan untuk seorang pasien di sebuah klinik sementara di Kota Rafah, Jalur Gaza selatan, pada 8 Januari 2024. (Xinhua/Rizek Abdeljawad)
Klinik darurat di Gaza yang didirikan oleh warga setempat bertujuan untuk memberikan layanan medis kepada masyarakat di lingkungannya, terutama bagi para pengungsi, sekaligus mengurangi beban harian rumah sakit-rumah sakit yang sudah tak berfungsi optimal.
Gaza, Palestina (Xinhua) – Warga Gaza mendirikan sejumlah klinik darurat di lingkungan mereka dan tempat-tempat penampungan guna mendukung sektor kesehatan yang mengalami kelebihan beban serta menyediakan layanan kesehatan bagi orang-orang yang membutuhkan di daerah kantong yang dicabik-cabik perang tersebut.Zaki Shahin (62), yang pernah bekerja sebagai perawat di Rafah, termasuk salah satu yang memutuskan membagikan pengalaman medisnya untuk memberikan layanan kesehatan bagi warga setempat di wilayahnya di Gaza selatan.Pria itu mengubah toko kecilnya, yang dibukanya dua tahun lalu setelah pensiun, menjadi klinik darurat untuk memberikan layanan medis kepada masyarakat di lingkungannya, terutama bagi para pengungsi.Shahin mendapatkan gagasan tersebut dua pekan lalu ketika salah seorang tetangganya terluka namun tidak bisa pergi ke rumah sakit mana pun untuk mendapatkan perawatan karena takut akan serangan udara Israel.
Seorang dokter memeriksa kondisi seorang anak laki-laki di sebuah klinik sementara di Kota Rafah, Jalur Gaza selatan, pada 8 Januari 2024. (Xinhua/Rizek Abdeljawad)
Seorang dokter memeriksa kondisi seorang anak laki-laki di sebuah klinik sementara di Kota Rafah, Jalur Gaza selatan, pada 8 Januari 2024. (Xinhua/Rizek Abdeljawad)
Seorang anak laki-laki mengamati sebuah kendaraan yang hancur akibat serangan udara Israel di Kota Rafah, Jalur Gaza selatan, pada 8 Januari 2024. (Xinhua/Rizek Abdeljawad)
Bagikan
Komentar
Berita Terkait

PBB: Korban kelaparan di dunia melonjak
Indonesia
•
09 Nov 2021

Feature – Pengungsi Lebanon di Suriah rindukan tanah air mereka
Indonesia
•
07 Oct 2024

Penasihat medis AS Fauci peringatkan sikap antivaksin COVID-19 rusak upaya imunisasi anak
Indonesia
•
19 Sep 2022

Kisah – Penyintas gempa Sichuan di China kini selamatkan korban gempa di Turkiye
Indonesia
•
17 Feb 2023
Berita Terbaru

Kolaborasi ponpes tahfizh MSQ dengan Indonesia Window tingkatkan kapasitas dakwah
Indonesia
•
30 Jan 2026

Feature – Mengenal komunitas Hakka Indonesia di Museum TMII
Indonesia
•
28 Jan 2026

Feature – Dracin buat kaum muda Indonesia makin akrab dengan Imlek
Indonesia
•
28 Jan 2026

Sri Lanka pertimbangkan pembatasan akses media sosial bagi anak di bawah umur
Indonesia
•
28 Jan 2026
