WHO serukan lebih banyak sumbangan layanan kesehatan untuk Yaman

Seorang anak penderita malanutrisi berbaring di tempat tidur, menunggu dokter mengobatinya, di departemen perawatan malnutrisi sebuah rumah sakit di Sanaa, Yaman, pada 16 Juli 2022. (Xinhua/Mohammed Mohammed)
Sistem kesehatan di Yaman terancam ambruk, dengan 10 juta warga Yaman, termasuk 7,9 juta anak-anak, tidak memiliki akses untuk mendapatkan layanan kesehatan, sementara sekitar 1,1 juta anak di Yaman menderita malanutrisi akut dan 2,9 juta wanita usia subur kekurangan pelayanan maternal.
Sanaa, Yaman (Xinhua) – Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) telah mengajukan permohonan dana bantuan senilai 392 juta dolar AS untuk memberikan dukungan kesehatan esensial kepada 12,9 juta warga Yaman pada 2023."Yaman membutuhkan dukungan mendesak dan kuat dari donor internasional dan para mitra lainnya untuk secara efektif mencegah kemungkinan ambruknya sistem kesehatan di Yaman," papar pernyataan WHO seperti dikutip Adham Abdel Moneim Ismail, Perwakilan WHO di Yaman, pada Ahad (26/2).Seruan itu disampaikan menjelang acara perjanjian tingkat tinggi untuk krisis kemanusiaan di Yaman, kegiatan penggalangan dana yang dipimpin Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) yang digelar pada Senin (27/2) di Jenewa, Swiss.
Seorang pasien penyakit mata asal Yaman duduk di dalam gubuknya di Distrik Midi, Provinsi Hajjah, Yaman, pada 8 Januari 2023. (Xinhua/Mohammed Al-Wafi)
Bagikan
Komentar
Berita Terkait

COVID-19 - Arab Saudi akan produksi 10 juta masker setiap hari
Indonesia
•
02 Jul 2020

China berinvestasi besar dalam urusan warisan budaya Tibet
Indonesia
•
11 Oct 2023

COVID-19 – WHO peringatkan pandemik "belum berakhir"
Indonesia
•
22 Oct 2022

Pakistan siap bekerja sama dengan masyarakat internasional atasi isu lingkungan global
Indonesia
•
27 Mar 2023
Berita Terbaru

Feature – Mengenal komunitas Hakka Indonesia di Museum TMII
Indonesia
•
28 Jan 2026

Feature – Dracin buat kaum muda Indonesia makin akrab dengan Imlek
Indonesia
•
28 Jan 2026

Sri Lanka pertimbangkan pembatasan akses media sosial bagi anak di bawah umur
Indonesia
•
28 Jan 2026

30.000 lebih pekerja layanan kesehatan gelar aksi mogok kerja di California, AS
Indonesia
•
27 Jan 2026
