AS luncurkan misi pertama eksplorasi asteroid kaya logam

Foto hasil tangkapan layar yang diambil dari streaming NASA memperlihatkan wahana antariksa Psyche dalam perjalanannya menuju asteroid yang kaya akan logam pada 13 Oktober 2023. (Xinhua)
Wahana antariksa Psyche akan menghabiskan waktu sekitar dua tahun mengorbit asteroid untuk mengambil gambar, memetakan permukaan, dan mengumpulkan data guna menentukan komposisi asteroid Psyche.
Los Angeles, AS (Xinhua) – Badan Penerbangan dan Antariksa Nasional (National Aeronautics and Space Administration/NASA) Amerika Serikat (AS) meluncurkan misi Psyche pada Jumat (13/10), misi pertama AS untuk mempelajari asteroid yang kaya akan logam.Wahana luar angkasa Psyche lepas landas pada Jumat pukul 10.19 Eastern Time atau pukul 21.19 WIB dengan menumpang roket SpaceX Falcon Heavy dari Kennedy Space Center milik NASA di Negara Bagian Florida, AS bagian tenggara.Segera setelah peluncuran tersebut, tahap pertama dan kedua dari inti pusat Falcon Heavy terpisah. Pendorong samping dari Falcon Heavy berhasil mendarat di zona pendaratan SpaceX di Cape Canaveral Space Force Station di Florida, dekat Kennedy Space Center.Wahana antariksa itu sedang dalam perjalanan selama kurang lebih enam tahun menuju asteroid Psyche. Wahana tersebut akan menempuh jarak 3,5 miliar kilometer menuju asteroid yang kaya akan logam di bagian jauh sabuk asteroid utama antara Mars dan Jupiter.
Roket SpaceX Falcon Heavy dengan wahana antariksa Psyche di dalamnya terlihat di Kompleks Peluncuran 39A saat persiapan berlanjut untuk misi Psyche di Kennedy Space Center, Florida, Amerika Serikat, pada 11 Oktober 2023. (Xinhua/NASA)
Bagikan
Komentar
Berita Terkait

Indonesia-Singapura tingkatkan kerja sama transisi energi
Indonesia
•
28 Oct 2020

Presiden lantik menteri, wakil menteri Kabinet Indonesia Maju
Indonesia
•
15 Jun 2022

KBRI Bandar Seri Begawan lakukan layanan terpadu WNI di Kuala Belait
Indonesia
•
12 Jun 2023

Pemerintah targetkan pertumbuhan ekonomi 5,3 persen pada 2023
Indonesia
•
16 Aug 2022
Berita Terbaru

Fokus Berita – Lembaga konservasi minta dilibatkan dalam pembuatan peraturan oleh pemerintah
Indonesia
•
30 Jan 2026

Feature - Napas budaya Mahasiswa Indonesia di Singapura
Indonesia
•
27 Jan 2026

Kajian ilmiah – Dr. Syafiq Riza Basalamah bedah urgensi akhlak dan kekuatan doa di CONNECT 2026
Indonesia
•
26 Jan 2026

Tantangan zaman makin kompleks, CONNECT 2026 hadirkan 'event' dakwah perspektif global
Indonesia
•
24 Jan 2026
