WHO desak kerja sama pengiriman bantuan lintas perbatasan Turkiye-Suriah

Para pekerja dari Bulan Sabit Merah Arab Suriah (Syrian Arab Red Crescent/SARC) menerima pasokan bantuan yang disumbangkan oleh komunitas China di Suriah di Damaskus, ibu kota Suriah, pada 12 Februari 2023. (Xinhua/Ammar Safarjalani)
Gempa Turkiye dan Suriah disebut oleh Direktur Regional WHO untuk Eropa Hans Kluge sebagai "bencana alam terburuk" di kawasan itu dalam seabad, dan menekankan pentingnya kerja sama antara semua pihak dalam pengiriman bantuan.
Kopenhagen, Denmark (Xinhua) – Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) mendesak pemerintah dan masyarakat sipil untuk bekerja sama guna memastikan pengiriman bantuan kemanusiaan lintas perbatasan antara Turkiye dan Suriah dan di dalam wilayah Suriah.Direktur Regional WHO untuk Eropa Hans Kluge menyebut gempa bumi tersebut sebagai "bencana alam terburuk" di kawasan itu dalam seabad, dan menekankan pentingnya kerja sama antara semua pihak dalam pengiriman bantuan."Kebutuhannya sangat besar, meningkat setiap jam. Sekitar 26 juta orang di kedua negara membutuhkan bantuan kemanusiaan," kata Kluge dalam konferensi pers pada Selasa (14/2).
Foto yang diabadikan pada 10 Februari 2023 di Berlin, Jerman, ini menunjukkan sejumlah pasokan yang akan diberikan kepada masyarakat di Turkiye yang diguncang gempa. (Xinhua/Ren Pengfei)
Para sukarelawan mengangkut suplai bantuan gempa yang akan disumbangkan ke Turkiye di sebuah gudang penyimpanan di Bandar Udara Internasional Pudong Shanghai di Shanghai, China timur, pada 11 Februari 2023. (Xinhua/Wang Xiang)
Bagikan
Komentar
Berita Terkait

Umroh pada pembukaan tahap pertama hanya tiga jam per jamaah
Indonesia
•
25 Sep 2020

Qatar bawa banyak gebrakan dalam Piala Dunia 2022
Indonesia
•
16 Dec 2022

Laporan kecelakaan Air India tunjukkan kedua mesin mati sesaat setelah lepas landas
Indonesia
•
13 Jul 2025

Misinformasi soal campak menyebar cepat saat kasusnya meningkat di seluruh AS
Indonesia
•
25 Apr 2025
Berita Terbaru

Kolaborasi ponpes tahfizh MSQ dengan Indonesia Window tingkatkan kapasitas dakwah
Indonesia
•
30 Jan 2026

Antisipasi wabah Nipah, Singapura akan terapkan pemeriksaan suhu tubuh di bandara
Indonesia
•
30 Jan 2026

Kasus bunuh diri anak di Jepang catat rekor tertinggi pada 2025
Indonesia
•
30 Jan 2026

Feature – Mengenal komunitas Hakka Indonesia di Museum TMII
Indonesia
•
28 Jan 2026
