Feature – Pengungsi Lebanon berjuang hadapi musim dingin di tengah konflik dengan Israel

Foto ini menunjukkan kepulan asap akibat serangan udara Israel di pinggiran selatan Beirut, Lebanon, pada 12 November 2024. (Xinhua/Bilal Jawich)
Gubernur Nabatieh Houida Al-Turk menyerukan kepada semua pengungsi untuk mendaftarkan nama mereka di situs web yang dioperasikan oleh Kementerian Dalam Negeri dan Perkotaan Lebanon agar dapat menerima bantuan selama musim dingin.
Beirut, Lebanon (Xinhua/Indonesia Window) – Saeda Abdallah (30) menggendong anaknya dengan erat dan lembut, membungkus tubuhnya yang kurus dengan selimut tua untuk melindunginya dari embun beku bulan November yang telah sampai di tempat penampungan keluarga-keluarga pengungsi di daerah pegunungan di Lebanon timur.Di sebuah ruangan di lantai satu Sekolah Negeri Joub Jannine, yang telah diubah menjadi tempat penampungan bagi para pengungsi Lebanon setelah konflik antara Israel dan Hizbullah menjadi semakin intens, Saeda terlihat sedih dan pucat. Dia khawatir perihal musim dingin yang akan berlangsung selama lima bulan ke depan dan dampaknya terhadap bayinya."Saat ini telah memasuki musim dingin dan kami kekurangan pasokan untuk melindungi diri dari udara dingin dan badai," ungkapnya kepada Xinhua. "Hujan pertama yang melanda Lebanon beberapa hari lalu merupakan salah satu bencana yang menanti kami, termasuk badai yang lebih kuat dan salju lebat," tutur Saeda kepada Xinhua."Ketika musim hujan tiba bersamaan dengan operasi militer Israel, kami merasa kedinginan dan ketakutan, tidak dapat membedakan antara guntur badai dan gemuruh peluru," ujarnya.
Foto ini menunjukkan kerusakan akibat serangan udara Israel di Akkar, Lebanon, pada 12 November 2024. (Xinhua/Khaled Habashiti)
Para pengungsi dari Lebanon bersiap untuk melewati Perlintasan Perbatasan Masnaa di Lebanon pada 18 Oktober 2024. (Xinhua/Taher Abu Hamdan)
Para pengungsi terlihat di Beirut, Lebanon, pada 15 Oktober 2024. (Xinhua/Bilal Jawich)
Bagikan
Komentar
Berita Terkait

Objek wisata di Hunan China larang penerbangan ‘drone’ demi keanekaragaman hayati
Indonesia
•
23 May 2023

Sedikitnya 10 orang tewas dalam serangan bom ganda di Somalia tengah
Indonesia
•
04 Jan 2023

COVID-19 – China terapkan langkah-langkah melawan penyakit menular Kelas B
Indonesia
•
27 Dec 2022

Tingkat polusi udara yang tidak sehat ancam kehidupan masyarakat di Laos
Indonesia
•
18 Feb 2025
Berita Terbaru

Kolaborasi ponpes tahfizh MSQ dengan Indonesia Window tingkatkan kapasitas dakwah
Indonesia
•
30 Jan 2026

Antisipasi wabah Nipah, Singapura akan terapkan pemeriksaan suhu tubuh di bandara
Indonesia
•
30 Jan 2026

Feature – Mengenal komunitas Hakka Indonesia di Museum TMII
Indonesia
•
28 Jan 2026

Feature – Dracin buat kaum muda Indonesia makin akrab dengan Imlek
Indonesia
•
28 Jan 2026
