Feature – Anak-anak di Gaza terinfeksi penyakit kulit di tengah krisis air dan obat-obatan

Seorang anak Palestina yang terinfeksi penyakit kulit terlihat di wilayah Mawasi di Kota Khan Younis, Jalur Gaza selatan, pada 6 Agustus 2024. (Xinhua/Rizek Abdeljawad)
Kelebihan kapasitas pengungsi di daerah-daerah yang mengalami krisis air, kebersihan, dan sistem pembuangan limbah telah menyebabkan penyebaran penyakit, termasuk penyakit kulit di kalangan anak-anak.
Gaza, Palestina (Xinhua/Indonesia Window) – Layan Mahdi, bocah Palestina yang baru berusia empat tahun, hampir tidak dapat mengenali wajahnya sendiri saat bercermin karena ruam telah menyebar ke seluruh tubuhnya.Dalam upayanya untuk meringankan rasa sakit, gadis berambut pirang itu sering kali menggaruk ruamnya. Namun, hal itu hanya memperburuk ketidaknyamanan yang dirasakannya hingga membuat dirinya berteriak dan meminta pertolongan kepada keluarganya."Sayangnya, tidak ada yang bisa kami lakukan untuk membuatnya lebih baik," ratap ibu Layan, Akaber Qudaih (38).Dia mengatakan kepada Xinhua bahwa anaknya terinfeksi kudis setelah bermain dengan anak-anak tetangganya di Kota Deir al-Balah di Jalur Gaza tengah."Saya pergi ke Rumah Sakit al-Aqsa guna mencari obat untuk putri saya, tetapi tidak mendapatkan apa pun," kata Akaber. "Saya terpaksa menggunakan cara primitif untuk mengobati putri saya dengan menggosok tubuhnya dengan minyak goreng, tetapi sayangnya itu sangat menyakitkan baginya."
Anak-anak Palestina terlihat di wilayah Mawasi di Kota Khan Younis, Jalur Gaza selatan, pada 6 Agustus 2024. (Xinhua/Rizek Abdeljawad)
Seorang anak Palestina yang terinfeksi penyakit kulit terlihat di wilayah Mawasi di Kota Khan Younis, Jalur Gaza selatan, pada 6 Agustus 2024. (Xinhua/Rizek Abdeljawad)
Seorang anak Palestina terlihat bermain ayunan di wilayah Mawasi di Kota Khan Younis, Jalur Gaza selatan, pada 6 Agustus 2024. (Xinhua/Rizek Abdeljawad)
Bagikan
Komentar
Berita Terkait

Parkur di tengah puing-puing di Gaza Palestina
Indonesia
•
22 Aug 2022

Siswa Insantama soroti laut dalam kompetisi nasional
Indonesia
•
22 Feb 2020

Pengiriman bantuan gabungan lewat udara dilakukan di Gaza
Indonesia
•
03 Aug 2025

6 minuman yang baik dikonsumsi sebelum sarapan
Indonesia
•
11 Jun 2022
Berita Terbaru

Kolaborasi ponpes tahfizh MSQ dengan Indonesia Window tingkatkan kapasitas dakwah
Indonesia
•
30 Jan 2026

Antisipasi wabah Nipah, Singapura akan terapkan pemeriksaan suhu tubuh di bandara
Indonesia
•
30 Jan 2026

Feature – Mengenal komunitas Hakka Indonesia di Museum TMII
Indonesia
•
28 Jan 2026

Feature – Dracin buat kaum muda Indonesia makin akrab dengan Imlek
Indonesia
•
28 Jan 2026
