Xiang Xiang, panda raksasa yang lahir di Jepang, pulang ke China

Foto yang diabadikan pada 19 Februari 2023 ini menunjukkan panda raksasa Xiang Xiang di Kebun Binatang Ueno di Tokyo, Jepang. (Xinhua/Zhang Xiaoyu)
Panda raksasa Xiang Xiang lahir di Kebun Binatang Ueno Tokyo, Jepang, dari pasangan panda raksasa Shin Shin (betina) dan Ri Ri (jantan) yang sama-sama dipinjamkan oleh China, sehingga kepemilikan anak-anak yang lahir dari pasangan panda itu dipegang oleh China.
Chengdu, China (Xinhua) – Panda raksasa betina yang lahir di Jepang Xiang Xiang tiba di Basis Panda Raksasa Bifengxia, sebuah fasilitas penelitian dan penangkaran panda raksasa di Kota Ya'an, Provinsi Sichuan, China barat daya, pada Selasa (21/2) pukul 21.50 waktu setempat.Panda yang sangat dicintai masyarakat itu berangkat dari Kebun Binatang Ueno di Tokyo, Jepang, pada hari yang sama, dan tiba di Bandar Udara Internasional Shuangliu Chengdu di Sichuan, China, pada pukul 17.15 setelah menempuh penerbangan selama lebih dari lima jam dari Bandar Udara Internasional Narita di Tokyo.Bandar Udara Internasional Shuangliu Chengdu membuka ‘jalur hijau’ dan mengorganisasi staf untuk melakukan proses disinfeksi dan inspeksi lapangan guna memastikan proses perizinan bea cukai Xiang Xiang berjalan lancar dan efisien. Si panda raksasa kemudian diangkut menggunakan truk menuju Basis Panda Raksasa Bifengxia pada pukul 18.35 waktu setempat.Di Basis Panda Raksasa Bifengxia, Xiang Xiang akan menjalani karantina dan pemeriksaan selama 30 hari sebelum dianggap memenuhi syarat untuk tampil di hadapan publik.Xiang Xiang sedikit gelisah setelah melewati penerbangan yang panjang dan tiba di lingkungan yang benar-benar asing baginya. Para staf akan berusaha meminimalkan ketidaknyamanan Xiang Xiang, menurut seorang dokter hewan dari Pusat Penelitian dan Konservasi Panda Raksasa China.Xiang Xiang lahir pada Juni 2017 di Kebun Binatang Ueno, dan menjadi populer di sana. Ia lahir dari pasangan panda raksasa Shin Shin (betina) dan Ri Ri (jantan) yang sama-sama dipinjamkan oleh China, sehingga kepemilikan anak-anak yang lahir dari pasangan panda itu dipegang oleh China. Itu adalah kali pertama seekor anak panda raksasa lahir di Kebun Binatang Ueno dalam kurun waktu hampir 29 tahun.Laporan: RedaksiBagikan
Komentar
Berita Terkait

Sekjen PBB serukan cakupan sistem peringatan dini universal untuk bencana iklim
Indonesia
•
14 Oct 2022

PBB sebut dermaga bantuan terapung di Gaza kurang layak dibandingkan jalur darat
Indonesia
•
17 May 2024

Feature – Hotpot rasa Tom Yam Kung digemari di Yunnan, China barat daya
Indonesia
•
18 Dec 2023

Kolapsnya sistem layanan kesehatan tambah penderitaan di Gaza
Indonesia
•
13 Nov 2023
Berita Terbaru

Kolaborasi ponpes tahfizh MSQ dengan Indonesia Window tingkatkan kapasitas dakwah
Indonesia
•
30 Jan 2026

Antisipasi wabah Nipah, Singapura akan terapkan pemeriksaan suhu tubuh di bandara
Indonesia
•
30 Jan 2026

Feature – Mengenal komunitas Hakka Indonesia di Museum TMII
Indonesia
•
28 Jan 2026

Feature – Dracin buat kaum muda Indonesia makin akrab dengan Imlek
Indonesia
•
28 Jan 2026
