Upacara peringatan digelar untuk kenang pekerja asing yang tewas dalam pembangunan bendungan di Jepang

Upacara peringatan digelar pada 30 Juli 2023 untuk mengenang para pekerja dari berbagai negara yang tewas dalam pembangunan Bendungan Sagami pada masa Perang Dunia II di Pusat Komunitas Danau Sagami di Prefektur Kanagawa, Jepang. (Xinhua/Cheng Jing)
Pembangunan Bendungan Sagami Jepang selama periode 1940-1947 membutuhkan sekitar 3,6 juta pekerja, termasuk hampir 300 warga China yang dibawa secara paksa ke Jepang oleh militer Jepang.
Tokyo, Jepang (Xinhua) – Sebuah upacara peringatan digelar pada Ahad (30/7) di Pusat Komunitas Danau Sagami di Prefektur Kanagawa, Jepang, untuk mengenang para pekerja dari berbagai negara yang tewas dalam pembangunan Bendungan Sagami.Sejumlah perwakilan dari Jepang, China, dan Korea Selatan, serta penduduk lokal di sekitar konstruksi sipil tersebut, berpartisipasi dalam acara peringatan tersebut untuk memberikan penghormatan kepada para pekerja yang kehilangan nyawa mereka selama pembangunan bendungan tersebut.Penderitaan para pekerja paksa tersebut merupakan cerminan pedih dari bencana besar yang menimpa masyarakat negara-negara Asia, termasuk China, akibat militerisme dan agresi Jepang, ujar Guo Xiaohan, counsellor di Kedutaan Besar China untuk Jepang, pada upacara peringatan tersebut."Kita kembali berkumpul di sini bukan untuk melanggengkan kebencian, tetapi untuk mengakui sejarah, memetik pelajaran, dan memberikan peringatan untuk mencegah agar tragedi ini tidak terulang kembali," ujar sang counsellor.
Upacara peringatan digelar pada 30 Juli 2023 untuk mengenang para pekerja dari berbagai negara yang tewas dalam pembangunan Bendungan Sagami pada masa Perang Dunia II di Pusat Komunitas Danau Sagami di Prefektur Kanagawa, Jepang. (Xinhua/Cheng Jing)
Bagikan
Komentar
Berita Terkait

CNN: Setidaknya 238.500 anak jadi yatim piatu akibat COVID-19 di AS
Indonesia
•
29 Mar 2023

UNOCHA: Hampir 1 juta orang di Ethiopia berisiko tinggi terpapar wabah kolera
Indonesia
•
03 Feb 2023

Warga Palestina yang tewas di Gaza capai 34.356 jiwa di tengah kekhawatiran operasi Israel di Rafah
Indonesia
•
30 Apr 2024

PBB kucurkan 22 juta dolar AS, bantu pengungsi konflik Sudan
Indonesia
•
21 May 2023
Berita Terbaru

Feature – Mengenal komunitas Hakka Indonesia di Museum TMII
Indonesia
•
28 Jan 2026

Feature – Dracin buat kaum muda Indonesia makin akrab dengan Imlek
Indonesia
•
28 Jan 2026

Sri Lanka pertimbangkan pembatasan akses media sosial bagi anak di bawah umur
Indonesia
•
28 Jan 2026

30.000 lebih pekerja layanan kesehatan gelar aksi mogok kerja di California, AS
Indonesia
•
27 Jan 2026
