Wawancara: Mantan ketua DPR RI sebut China mampu bantu tingkatkan tata kelola global

Foto yang diabadikan pada 9 November 2022 ini menunjukkan kereta cepat rel listrik (electric multiple unit/EMU) saat menjalani hot-running test di seksi uji coba Kereta Cepat Jakarta-Bandung di Bandung, Provinsi Jawa Barat. (Xinhua/Jiao Hongtao)
China telah menjadi faktor penting dalam peningkatan tata kelola global dan dapat membantu negara-negara berkembang memiliki suara yang lebih kuat di panggung internasional.
Jakarta (Xinhua) – China mampu terus memainkan peran penting dalam mendorong koordinasi kebijakan mengenai berbagai isu peningkatan tata kelola global pada Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Kelompok 20 (G20) di Bali, kata Marzuki Alie, mantan ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Republik Indonesia (RI).Dalam sebuah wawancara dengan Xinhua, dia mengatakan China telah menjadi faktor penting dalam meningkatkan tata kelola global dan dapat membantu negara-negara berkembang memiliki suara yang lebih kuat di panggung internasional.Dia mengatakan bahwa konsep visioner membangun komunitas manusia dengan masa depan bersama yang diusulkan oleh Presiden China Xi Jinping menunjukkan bahwa China bersedia bekerja sama dengan negara-negara lain untuk menciptakan dunia yang damai dan aman dengan keterbukaan dan inklusivitas.Dia mengingat pidato yang disampaikan oleh Xi di DPR RI pada 3 Oktober 2013, di mana pemimpin China itu mengusulkan Jalur Sutra Maritim Abad ke-21 untuk pertama kalinya. Selaku ketua DPR RI saat itu, Marzuki menemani Xi masuk ke aula parlemen dan mendengarkan pidatonya."Presiden Xi menyebut Zheng He (Cheng Ho), pelaut China terkenal dari Dinasti Ming, yang melakukan tujuh pelayaran ke Laut Barat dan singgah di kepulauan Indonesia dalam setiap pelayarannya, meninggalkan kisah indah tentang pertukaran bersahabat antara masyarakat China dan Indonesia," kata Marzuki.Presiden Xi juga menguraikan visinya untuk lebih mempromosikan pengembangan hubungan antara China dan Perhimpunan Bangsa-Bangsa Asia Tenggara (ASEAN), menyatakan kesediaan China untuk bekerja sama dengan Indonesia dan negara-negara lainnya di kawasan itu untuk membangun komunitas China-ASEAN yang lebih dekat dengan masa depan bersama, katanya.
Sejumlah pekerja melakukan pemeriksaan listrik di sebuah seksi uji coba Kereta Cepat Jakarta-Bandung di Bandung, Provinsi Jawa Barat, pada 5 November 2022. (Xinhua/Li Peiyang)
Bagikan
Komentar
Berita Terkait

ADB setujui pinjaman 300 juta dolar AS untuk proyek jalan di Indonesia
Indonesia
•
03 Dec 2025

Pesantren Al Wafi kenalkan kopi robusta Bogor di Trade EXPO Indonesia
Indonesia
•
22 Oct 2023

Menlu RI Bahas Isu Myanmar dengan Palang Merah Internasional
Indonesia
•
23 Sep 2023

Opini – Urgensi CEPA UEA-RI dan peran UEA dalam G20
Indonesia
•
20 Jul 2022
Berita Terbaru

Feature - Napas budaya Mahasiswa Indonesia di Singapura
Indonesia
•
27 Jan 2026

Kajian ilmiah – Dr. Syafiq Riza Basalamah bedah urgensi akhlak dan kekuatan doa di CONNECT 2026
Indonesia
•
26 Jan 2026

Tantangan zaman makin kompleks, CONNECT 2026 hadirkan 'event' dakwah perspektif global
Indonesia
•
24 Jan 2026

Presiden Prabowo tandatangani piagam Dewan Perdamaian bentukan Trump
Indonesia
•
24 Jan 2026
