Feature – Kisah perjalanan ibu dan anak asal Indonesia raih harapan dan prestasi di China

Foto tak bertanggal ini menunjukkan Timothy Joseph Hutagaol, pemuda Indonesia yang telah menyelesaikan studi di Universitas Tianjin di Tianjin, China utara, berfoto dalam sebuah acara budaya yang digelar di kampusnya. (Xinhua)
Universitas Tianjin merupakan satu dari dua universitas Asia pertama sekaligus universitas China pertama yang mendapatkan akreditasi tingkat master dari Institution of Chemical Engineers (IChemE).
Tianjin, China (Xinhua/Indonesia Window) – Sebagai seorang pengusaha wanita, Esther Samosir Pakpahan yang berasal dari Indonesia telah mengunjungi banyak negara dan kawasan di seluruh dunia. Namun, tidak ada perjalanan yang menandingi kunjungannya ke Kota Tianjin di China utara pada Juli tahun ini.Di Universitas Tianjin, universitas modern pertama di China, dia menyaksikan putranya, Timothy Joseph Hutagaol, lulus dengan penghargaan dan meraih gelar sarjana."Saya sangat bangga padanya," kata Esther. "Saya sangat berterima kasih kepada pihak universitas karena telah memaksimalkan potensi terbaik putra saya."Timothy memulai perjalanannya di China empat tahun yang lalu dan kini telah meraih pencapaian yang memuaskan. Namun, jalannya masih panjang karena dia mendapatkan beasiswa penuh dari program Beasiswa Pemerintah China (Chinese Government Scholarship/CSC) untuk mengikuti program magister di bidang teknik kimia di Universitas Tianjin."Saya ingin ibu saya menjadi bagian dari perjalanan saya yang luar biasa di China. Tanpa cinta dan dukungannya, saya tidak akan berada di sini," kata Timothy.Dibesarkan oleh seorang ibu tunggal sejak usia belia, Timothy memikul tanggung jawab untuk memenuhi harapan sang ibu dan belajar tentang kemandirian sejak dini."Ibu saya sangat menjunjung tinggi pendidikan," kata Timothy, yang belajar dengan giat dan lulus dari sekolah menengah atas dengan performa akademis memuaskan pada Ujian Nasional 2019. Kemudian, Timothy memutuskan untuk mengambil program sarjana di Universitas Tianjin, China.
Foto yang diabadikan pada awal Juli 2024 ini menunjukkan Timothy Joseph Hutagaol, pemuda Indonesia yang telah menyelesaikan studi di Universitas Tianjin di Tianjin, China utara, berfoto bersama ibunya saat upacara wisuda kampusnya. Timothy mendapat gelaran sarjana kimia di Universitas Tianjin. (Xinhua)
Bagikan
Komentar
Berita Terkait

Israel akan bebaskan sekitar 2.000 warga Palestina di bawah kesepakatan gencatan senjata Gaza
Indonesia
•
11 Oct 2025

Studi ungkap 1 dari 10 lansia di AS menderita demensia
Indonesia
•
02 Nov 2022

Fokus Berita – PBB peringatkan potensi kenaikan suhu di atas ambang batas 1,5 derajat Celsius
Indonesia
•
07 Jun 2024

Turkiye umumkan hari berkabung nasional pascatragedi resor ski
Indonesia
•
22 Jan 2025
Berita Terbaru

Feature – Mengenal komunitas Hakka Indonesia di Museum TMII
Indonesia
•
28 Jan 2026

Feature – Dracin buat kaum muda Indonesia makin akrab dengan Imlek
Indonesia
•
28 Jan 2026

Sri Lanka pertimbangkan pembatasan akses media sosial bagi anak di bawah umur
Indonesia
•
28 Jan 2026

30.000 lebih pekerja layanan kesehatan gelar aksi mogok kerja di California, AS
Indonesia
•
27 Jan 2026
