UNOCHA: Hampir 1 juta orang di Ethiopia berisiko tinggi terpapar wabah kolera

Foto dokumentasi ini menunjukkan seorang murid sekolah dasar Ethiopia mengambil air bersih dari mesin generator udara-air yang disumbangkan oleh organisasi-organisasi China di Southern Nations, Nationalities and Peoples' Region (SNNPR), Ethiopia, pada 22 Juni 2022. (Xinhua/
Wabah kolera di Ethiopia tenggara saat ini telah menyebar lebih luas ke 66 daerah di delapan distrik di kawasan Oromia dan dua distrik lainnya di kawasan Somalia, dengan 28 kasus kematian.
Addis Ababa, Ethiopia (Xinhua) – Hampir 1 juta orang berisiko tinggi terpapar penyakit kolera di 10 distrik yang terdampak di Ethiopia tenggara, menurut Kantor Koordinasi Urusan Kemanusiaan Perserikatan Bangsa-Bangsa (United Nations Office for the Coordination of Humanitarian Affairs/UNOCHA).UNOCHA, dalam pembaruan situasi terbaru yang dirilis pada Senin (30/1) malam waktu setempat, memperingatkan tentang wabah kolera yang sedang berlangsung dengan jumlah korban tewas naik menjadi 28 di negara Afrika itu.Pembaruan tersebut mengungkapkan bahwa hingga Senin yang sama, 1.055 kasus kolera telah dilaporkan, termasuk 28 kematian akibat penyakit itu. Menurut laporan itu, wabah kolera yang sedang berlangsung menyebar lebih luas ke 66 daerah di delapan distrik di kawasan Oromia dan dua distrik lainnya di kawasan Somalia.
Foto dokumentasi ini menunjukkan sejumlah murid sekolah dasar Ethiopia meminum air bersih dari mesin generator udara-air yang disumbangkan oleh organisasi-organisasi China di Southern Nations, Nationalities and Peoples' Region (SNNPR), Ethiopia, pada 22 Juni 2022. (Xinhua/Str)
Bagikan
Komentar
Berita Terkait

Jalan kaki 5 menit setiap setengah jam atasi risiko kesehatan akibat duduk lama
Indonesia
•
29 Jan 2023

Fokus Berita – Kemungkinan tak ada korban selamat dalam tabrakan pesawat di Washington DC
Indonesia
•
02 Feb 2025

Haji 1445 – Sebanyak 1.301 jamaah wafat selama musim haji
Indonesia
•
26 Jun 2024

Gaun China kuno ‘seringan asap’ dipamerkan bersama mahakarya Italia
Indonesia
•
18 Jun 2024
Berita Terbaru

Feature – Mengenal komunitas Hakka Indonesia di Museum TMII
Indonesia
•
28 Jan 2026

Feature – Dracin buat kaum muda Indonesia makin akrab dengan Imlek
Indonesia
•
28 Jan 2026

Sri Lanka pertimbangkan pembatasan akses media sosial bagi anak di bawah umur
Indonesia
•
28 Jan 2026

30.000 lebih pekerja layanan kesehatan gelar aksi mogok kerja di California, AS
Indonesia
•
27 Jan 2026
