Inggris akan tingkatkan belanja pertahanan jadi 2,5 persen dari PDB per 2027

Perdana Menteri Inggris Keir Starmer berbicara di halaman 10 Downing Street di London, Inggris, pada 27 Agustus 2024. (Xinhua/Simon Dawson/10 Downing Street)
Belanja pertahanan Inggris akan naik menjadi 3 persen dari PDB pada parlemen berikutnya, tergantung pada kondisi ekonomi dan fiskal.
London, Inggris (Xinhua/Indonesia Window – Perdana Menteri (PM) Inggris Keir Starmer pada Selasa (25/2) mengumumkan bahwa negara tersebut akan meningkatkan belanja pertahanannya menjadi 2,5 persen dari Produk Domestik Bruto (PDB)-nya per 2027.Menjelang pertemuannya dengan Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump di Washington pada akhir pekan nanti, Starmer menyampaikan pengumuman dalam sebuah pernyataan yang tidak terduga di hadapan Dewan Rakyat Inggris (House of Commons), majelis rendah parlemen negara itu."Kami akan memenuhi komitmen kami untuk membelanjakan 2,5 persen dari PDB untuk pertahanan, tetapi kami akan mempercepatnya sehingga bisa mencapai level itu pada 2027," kata Starmer di hadapan anggota parlemen. "Dan kami akan mempertahankan level itu selama sisa masa jabatan parlemen ini."Starmer mengatakan bahwa peningkatan ini akan mencakup tambahan 13,4 miliar poundsterling dalam pengeluaran pertahanan tahunan mulai 2027. Pengeluaran pertahanan Inggris saat ini sekitar 2,3 persen dari PDB-nya.*1 poundsterling Inggris = 20.579 rupiahPM Inggris itu juga mengatakan bahwa belanja pertahanan Inggris akan naik menjadi 3 persen dari PDB pada parlemen berikutnya, tergantung pada kondisi ekonomi dan fiskal.
Foto yang diabadikan pada 11 Maret 2024 ini menunjukkan upacara pengibaran bendera untuk aksesi Swedia ke Pakta Pertahanan Atlantik Utara (North Atlantic Treaty Organization/NATO) di markas besar NATO di Brussel, Belgia. (Xinhua/Zhao Dingzhe)
Bagikan
Komentar
Berita Terkait

Jet tempur Israel serang situs-situs militer di Damaskus, Suriah
Indonesia
•
15 Dec 2024

Unjuk rasa damai digelar di AS, protes dampak pabrik uranium
Indonesia
•
10 Oct 2023

China kecam AS terkait kontrol ekspor cip dan pembatasan industri semikonduktor China
Indonesia
•
09 Jan 2024

Harris ungguli Trump dalam jajak pendapat baru menyusul mundurnya Biden
Indonesia
•
26 Jul 2024
Berita Terbaru

Nilai mata uang Iran anjlok ke level terendah dalam sejarah di tengah tekanan ekonomi
Indonesia
•
29 Jan 2026

Aktivis AS berencana gelar aksi protes kedua, tuntut agen federal hengkang dari Minnesota
Indonesia
•
29 Jan 2026

Badan Pangan PBB akan hentikan operasi di wilayah Yaman yang dikuasai Houthi, akhiri kontrak 360 pegawai
Indonesia
•
29 Jan 2026

Swedia luncurkan program baru untuk tekan kekerasan laki-laki terhadap perempuan
Indonesia
•
29 Jan 2026
