Utusan China serukan tindakan untuk mitigasi dampak meluasnya konflik Gaza di Suriah

Tim penyelamat memeriksa lokasi serangan rudal Israel di Kota Homs, Suriah, pada 7 Februari 2024. (Xinhua)
Dampak eskalasi konflik Gaza terhadap Suriah berpotensi meluas, dengan Israel terus melancarkan serangan udara ke berbagai lokasi di Suriah melalui Dataran Tinggi Golan yang diduduki.
PBB (Xinhua) – Seorang utusan China pada Selasa (27/2) menyerukan sejumlah tindakan untuk memitigasi dampak eskalasi konflik Gaza terhadap Suriah."Selama empat bulan terakhir, Israel terus melancarkan serangan udara ke berbagai lokasi di Suriah melalui Dataran Tinggi Golan yang diduduki, dan hal ini membuat China sangat prihatin. Kami menyerukan kepada semua pihak untuk menahan diri dan menghindari memperburuk ketegangan," kata Dai Bing, Kuasa Usaha Misi Tetap China untuk Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB), saat memberikan keterangan soal Suriah di Dewan Keamanan PBB."Negara-negara di luar kawasan ini harus memainkan peran konstruktif dalam meredakan situasi serta mencegah konflik menyebar dan meluas," imbuh utusan tersebut."China menyambut baik keberhasilan penyelenggaraan putaran ke-21 Pertemuan Tingkat Tinggi tentang Suriah dalam kerangka format Astana serta keterlibatan ekstensif utusan khusus (Geir) Pedersen dengan semua pihak dalam implementasi Resolusi Dewan Keamanan PBB 2254," ujar sang utusan China.Dai mendesak komunitas internasional untuk menjunjung tinggi "prinsip dipimpin oleh Suriah dan milik Suriah," mendorong dialog dan konsultasi, serta menemukan solusi yang dapat diterima oleh semua pihak.
Asap terlihat membubung dari kawasan permukiman Kafar Sousah setelah serangan rudal Israel di Damaskus, Suriah, pada 21 Februari 2024. (Xinhua/Ammar Safarjalani)
Bagikan
Komentar
Berita Terkait

Pengeboman intensif di Gaza membuat seruan gencatan senjata kian lantang
Indonesia
•
18 Dec 2023

Warga Jepang buat petisi tolak pembuangan air limbah Fukushima ke laut
Indonesia
•
29 Apr 2024

Menkeu AS: G7 akan berusaha rebut aset elit penting Rusia
Indonesia
•
02 Mar 2022

Hamas konfirmasi kematian jubir sayap militernya
Indonesia
•
31 Dec 2025
Berita Terbaru

Nilai mata uang Iran anjlok ke level terendah dalam sejarah di tengah tekanan ekonomi
Indonesia
•
29 Jan 2026

Aktivis AS berencana gelar aksi protes kedua, tuntut agen federal hengkang dari Minnesota
Indonesia
•
29 Jan 2026

Badan Pangan PBB akan hentikan operasi di wilayah Yaman yang dikuasai Houthi, akhiri kontrak 360 pegawai
Indonesia
•
29 Jan 2026

Swedia luncurkan program baru untuk tekan kekerasan laki-laki terhadap perempuan
Indonesia
•
29 Jan 2026
