Ribuan orang berunjuk rasa di Brussel, desak gencatan senjata di Gaza sebelum pertemuan UE

Seorang anak perempuan berjalan melewati bangunan yang hancur di kamp pengungsi Jabalia, Jalur Gaza utara, pada 18 Januari 2024. (Xinhua/Abdul Rahman Salama)
Dewan Urusan Luar Negeri Uni Eropa akan membahas situasi Timur Tengah di Brussel, dengan 27 menteri luar negeri Uni Eropa akan bertemu dengan Menteri Luar Negeri Israel, Israel Katz, sebelum melakukan pembicaraan terpisah dengan diplomat tertinggi Otoritas Palestina, Riyad al-Maliki.
Brussel, Belgia (Xinhua) – Hampir 9.000 orang, menurut pihak kepolisian, berpartisipasi dalam aksi unjuk rasa di Brussel pada Ahad (21/1), menuntut langkah-langkah konkret dari Belgia untuk menetapkan gencatan senjata secepatnya di Gaza dan memastikan keadilan bagi rakyat Palestina.Sebagai presiden Dewan Uni Eropa (UE) saat ini, Belgia diminta untuk memainkan peran sentral dalam mempromosikan solusi yang adil bagi konflik Israel-Palestina.Pada Senin (22/1), Dewan Urusan Luar Negeri Uni Eropa akan membahas situasi Timur Tengah di Brussel. Ke-27 menteri luar negeri Uni Eropa akan bertemu dengan Menteri Luar Negeri Israel, Israel Katz, sebelum melakukan pembicaraan terpisah dengan diplomat tertinggi Otoritas Palestina, Riyad al-Maliki.
Seorang tentara Israel terlihat di dekat perbatasan dengan Jalur Gaza, di Israel selatan, pada 18 Januari 2024. (Xinhua/Gil Cohen Magen)
Bagikan
Komentar
Berita Terkait

Trump teken perintah eksekutif untuk akhiri sanksi terhadap Suriah
Indonesia
•
01 Jul 2025

California larang penjualan mobil baru berbahan bakar minyak mulai 2035
Indonesia
•
26 Aug 2022

China serukan upaya untuk redakan ketegangan di Laut Merah
Indonesia
•
31 Jan 2024

Hamas sebut sedang pelajari proposal perdamaian baru Gaza dari mediator
Indonesia
•
15 Apr 2025
Berita Terbaru

Nilai mata uang Iran anjlok ke level terendah dalam sejarah di tengah tekanan ekonomi
Indonesia
•
29 Jan 2026

Aktivis AS berencana gelar aksi protes kedua, tuntut agen federal hengkang dari Minnesota
Indonesia
•
29 Jan 2026

Badan Pangan PBB akan hentikan operasi di wilayah Yaman yang dikuasai Houthi, akhiri kontrak 360 pegawai
Indonesia
•
29 Jan 2026

Swedia luncurkan program baru untuk tekan kekerasan laki-laki terhadap perempuan
Indonesia
•
29 Jan 2026
