Fokus Berita – Eropa alami musim panas terpanas, picu kerugian pertanian dan kematian

Sejumlah wisatawan menyejukkan diri saat gelombang panas melanda di Dubrovnik, Kroasia, pada 9 Juli 2024. (Xinhua/PIXSELL/Grgo Jelavic)
Eropa mengalami musim panas terpanasnya pada 2024, seiring gelombang panas intens dan kekeringan parah melumpuhkan pertanian dan menyebabkan peningkatan kasus kematian yang berkaitan dengan cuaca panas di seantero Benua Biru.
Brussel, Belgia (Xinhua/Indonesia Window) – Eropa mengalami musim panas terpanasnya pada 2024, seiring gelombang panas intens dan kekeringan parah melumpuhkan pertanian dan menyebabkan peningkatan kasus kematian yang berkaitan dengan cuaca panas di seantero Benua Biru.Layanan Perubahan Iklim Copernicus (Copernicus Climate Change Service/C3S) Uni Eropa (UE) pada Jumat (6/9) merilis sebuah laporan yang menunjukkan bahwa rata-rata suhu musim panas (Juni-Agustus) di seluruh wilayah Eropa 1,54 derajat Celsius lebih tinggi dari periode tahun 1991-2020 yang menjadi basis perbandingan, melampaui rekor sebelumnya, yaitu 1,34 derajat Celsius yang tercatat pada 2022.Agustus 2024 menjadi bulan terpanas kedua yang pernah tercatat di kawasan itu, dengan suhu 1,57 derajat Celsius di atas rata-rata pada periode 1991-2020.Gelombang panas musim panas yang paling parah melanda Eropa bagian selatan dan timur, di mana suhu sering kali melampaui 40 derajat Celsius. Di banyak negara seperti Slovakia, Rumania, dan Kroasia, suhu tinggi berkepanjangan menyebabkan kekeringan yang meluas.Kroasia mengalami kerugian di sektor pertanian di wilayah timur lautnya. Wilayah itu tidak diguyur hujan selama dua bulan, yang menyebabkan banyak sungai menjadi kering dan hasil panen turun 30 persen hingga 40 persen, menurut perkiraan setempat.
Sebuah layar menunjukkan suhu udara di angka 43 derajat Celsius di sebuah taman di Bucharest, Rumania, pada 13 Juli 2024. (Xinhua/Cristian Cristel)
Para petugas pemadam kebakaran terlihat di sebuah lokasi kebakaran hutan dan lahan (karhutla) di Varnavas, sekitar 35 kilometer dari Athena, Yunani, pada 11 Agustus 2024. (Xinhua/Marios Lolos)
Bagikan
Komentar
Berita Terkait

Ekspor kelapa Indonesia ke China naik 144 persen tahun ini
Indonesia
•
03 Dec 2025

Intensitas energi China turun 26,4 persen dalam satu dasawarsa terakhir
Indonesia
•
11 Jul 2023

TCL China dan SEMP Brasil bidik kerja sama lebih erat
Indonesia
•
28 Feb 2023

Feature – Festival Kurma tandai kemajuan pertanian Qatar
Indonesia
•
29 Jul 2025
Berita Terbaru

Presiden Meksiko sebut negaranya akan terus kirim minyak ke Kuba
Indonesia
•
30 Jan 2026

Teknologi PaMER hasilkan minyak pangan bernutrisi tinggi, rendah karbon
Indonesia
•
30 Jan 2026

Megafactory Tesla di Shanghai kirim 2.000 lebih unit baterai megapack pada 2025
Indonesia
•
30 Jan 2026

Ekonomi makin tak menentu, permintaan emas dunia pecahkan rekor
Indonesia
•
30 Jan 2026
