Serangan siber ganggu jaringan Wi-Fi di sejumlah stasiun kereta utama di Inggris

Orang-orang terlihat di Stasiun Waterloo di London, Inggris, pada 8 Mei 2024. (Xinhua/Li Ying)
Insiden keamanan siber mengganggu jaringan Wi-Fi publik di sejumlah stasiun kereta terbesar di Inggris, dengan para penumpang yang berupaya terhubung ke Wi-Fi di sejumlah stasiun, termasuk Manchester Piccadilly, Birmingham New Street, Edinburgh Waverley, Glasgow Central, dan 11 terminus di London, pada Rabu (25/9) malam waktu setempat mendapati sebuah laman yang bertuliskan "Kami mencintaimu, Eropa" (We love you, Europe), disertai pesan anti-Islam yang memuat serangkaian serangan teror di Eropa.
London, Inggris (Xinhua/Indonesia Window) – Network Rail, pengelola jaringan infrastruktur perkeretaapian di Inggris, pada Kamis (26/9) menyampaikan bahwa pihaknya sedang menyelidiki "insiden keamanan siber" yang mengganggu jaringan Wi-Fi publik di sejumlah stasiun kereta terbesar di negara tersebut.Para penumpang yang berupaya terhubung ke Wi-Fi di sejumlah stasiun, termasuk Manchester Piccadilly, Birmingham New Street, Edinburgh Waverley, Glasgow Central, dan 11 terminus di London, pada Rabu (25/9) malam waktu setempat mendapati sebuah laman yang bertuliskan "Kami mencintaimu, Eropa" (We love you, Europe), disertai pesan anti-Islam yang memuat serangkaian serangan teror di Eropa, demikian menurut sejumlah laporan media setempat.Network Rail, yang mengoperasikan stasiun-stasiun tersebut, menguraikan dalam sebuah pernyataan bahwa jaringan Wi-Fi, yang disediakan oleh perusahaan pihak ketiga, telah ditangguhkan. Layanan Wi-Fi ini bersifat "mandiri dan merupakan layanan sederhana 'klik & sambungkan' yang tidak meminta data pribadi apa pun," imbuh pernyataan itu.
Sejumlah penumpang berjalan melewati sebuah pemberitahuan yang mengumumkan aksi mogok di Stasiun Waterloo di London, Inggris, pada 8 Mei 2024. (Xinhua/Li Ying)
Bagikan
Komentar
Berita Terkait

Kanselir Jerman tegaskan kemitraan trans-Atlantik penting untuk hadapi China dan Rusia
Indonesia
•
05 Dec 2022

19 juta jamaah tunaikan umroh pada 2019
Indonesia
•
01 May 2020

Kantor Berita Rusia usulkan piagam media dunia lawan berita palsu
Indonesia
•
19 Nov 2019

PBB lanjutkan keterlibatan dengan semua pihak dalam kesepakatan biji-bijian Laut Hitam
Indonesia
•
26 Jul 2023
Berita Terbaru

Iran akan anggap setiap langkah militer AS sebagai tindakan perang
Indonesia
•
30 Jan 2026

Penyelidikan pidana federal AS terhadap Ketua The Fed Jerome Powell terus bergulir
Indonesia
•
30 Jan 2026

Makin panas dengan AS, militer Iran integrasikan 1.000 ‘drone’ tempur
Indonesia
•
30 Jan 2026

PM Selandia Baru sebut negaranya tidak akan bergabung dengan Dewan Perdamaian usulan Trump
Indonesia
•
30 Jan 2026
