Israel akan bangun permukiman ilegal baru di Tepi Barat

Beberapa ekskavator Israel menghancurkan sebuah bangunan tempat tinggal di daerah Beit Ummar, sebelah utara Kota Hebron, Tepi Barat, pada 21 April 2025. (Xinhua/Mamoun Wazwaz)
Lebih dari 720.000 pemukim Israel kini tinggal di Tepi Barat dan Yerusalem Timur, yang direbut dalam Perang Timur Tengah 1967, di antara 3,3 juta warga Palestina. Permukiman-permukiman tersebut dianggap ilegal menurut hukum internasional, termasuk putusan Mahkamah Internasional pada Juli 2024 yang menyatakan pendudukan Israel ilegal.
Yerusalem, Wilayah Palestina yang diduduki (Xinhua/Indonesia Window) – Israel pada Selasa (19/8) memberikan persetujuan akhir untuk permukiman baru di E1, kawasan yang sangat kontroversial di Tepi Barat yang diduduki.Dewan Perencanaan Tinggi menyetujui 3.753 unit perumahan, termasuk 3.401 unit untuk persetujuan akhir di kawasan E1 di Maale Adumim. Proyek ini akan menghubungkan sejumlah permukiman untuk menciptakan kontinuitas yang memisahkan Tepi Barat dari Yerusalem Timur.Diusulkan pertama kali pada 1990-an, rencana E1 telah lama dibekukan karena penolakan di Israel dan luar negeri. Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu memerintahkan proyek ini dilanjutkan pada 2012 dan menghidupkannya kembali sebelum pemilu 2020.Lebih dari 720.000 pemukim Israel kini tinggal di Tepi Barat dan Yerusalem Timur, yang direbut dalam Perang Timur Tengah 1967, di antara 3,3 juta warga Palestina. Permukiman-permukiman tersebut dianggap ilegal menurut hukum internasional, termasuk putusan Mahkamah Internasional pada Juli 2024 yang menyatakan pendudukan Israel ilegal.Tepi Barat, termasuk Yerusalem Timur yang diduduki, mencakup wilayah seluas 5.655 km persegi (2.183 mil persegi), menjadikannya sekitar 15 kali lebih luas daripada Jalur Gaza yang membentang seluas 365 km persegi (141 mil persegi). Tepi Barat yang berbentuk seperti kacang merah ini kurang lebih seluas Bali di Indonesia.Laporan: RedaksiBagikan
Komentar
Berita Terkait

Rusia masukkan Yunani, Denmark, Slovakia, Slovenia, Kroasia dalam daftar negara tak bersahabat
Indonesia
•
22 Jul 2022

Arab Saudi luncurkan program buka puasa di 34 negara
Indonesia
•
28 Mar 2022

COVID-19 – Australia janjikan tiga juta vaksin untuk Kamboja
Indonesia
•
08 Nov 2021

Prancis akan resmi akui negara palestina dalam sidang Majelis Umum PBB mendatang
Indonesia
•
26 Jul 2025
Berita Terbaru

Nilai mata uang Iran anjlok ke level terendah dalam sejarah di tengah tekanan ekonomi
Indonesia
•
29 Jan 2026

Aktivis AS berencana gelar aksi protes kedua, tuntut agen federal hengkang dari Minnesota
Indonesia
•
29 Jan 2026

Badan Pangan PBB akan hentikan operasi di wilayah Yaman yang dikuasai Houthi, akhiri kontrak 360 pegawai
Indonesia
•
29 Jan 2026

Swedia luncurkan program baru untuk tekan kekerasan laki-laki terhadap perempuan
Indonesia
•
29 Jan 2026
