Kepala Pentagon: AS kirim kapal perang dan pesawat tempur ke Israel

Warga Palestina terlihat di dekat tank Israel, dekat pagar perbatasan Gaza-Israel, di sebelah timur Kota Khan Younis, Jalur Gaza selatan, pada 7 Oktober 2023. (Xinhua/Yasser Qudih)
Menteri Pertahanan Amerika Serikat Lloyd Austin pada Ahad (8/10) mengatakan bahwa Pentagon mengirim kapal perang USS Gerald R. Ford Carrier Strike Group, yang terdiri dari sebuah kapal induk, sebuah kapal penjelajah berpeluru kendali, dan empat kapal perusak berpeluru kendali, ke Mediterania Timur.
Washington DC, AS (Xinhua) – Menteri Pertahanan Amerika Serikat (AS) Lloyd Austin pada Ahad (8/10) mengatakan bahwa Pentagon mengirim kapal perang dan jet tempur ke wilayah Mediterania Timur untuk menunjukkan dukungan kepada Israel di tengah meningkatnya konflik antara pasukan Israel dan pejuang Hamas.Austin mengatakan dalam sebuah pernyataan bahwa dia telah mengarahkan pergerakan USS Gerald R. Ford Carrier Strike Group, yang terdiri dari sebuah kapal induk, sebuah kapal penjelajah berpeluru kendali, dan empat kapal perusak berpeluru kendali, ke Mediterania Timur.Pentagon juga telah "mengambil langkah-langkah untuk menambah skuadron pesawat tempur F-35, F-15, F-16 dan A-10 Angkatan Udara AS di wilayah tersebut," kata Menteri Pertahanan AS.Dia menambahkan bahwa pemerintah AS "akan segera menyediakan peralatan dan sumber daya tambahan kepada Pasukan Pertahanan Israel, termasuk amunisi."Putaran pertama bantuan keamanan AS kepada Israel "akan mulai dilakukan" pada Ahad" dan tiba dalam beberapa hari mendatang," kata Austin.Keputusan Pentagon ini diambil ketika konflik antara Israel dan Palestina meningkat drastis pada Sabtu (7/10) setelah Hamas menembakkan ribuan roket ke Israel, menewaskan sedikitnya 600 warga Israel pada Ahad, menurut laporan media Israel yang mengutip pernyataan pejabat pemerintah.
Seorang pengunjuk rasa Palestina menggunakan ketapel untuk melemparkan batu ke arah tentara Israel saat bentrokan di dekat pagar perbatasan Gaza-Israel di sebelah timur Gaza City pada 22 September 2023. Sebelumnya pada Jumat (22/9), pengunjuk rasa Palestina terlibat bentrok dengan tentara Israel di sepanjang perbatasan timur yang memisahkan Gaza dengan kota-kota Israel, menurut sumber-sumber Palestina. Sedikitnya 28 warga Palestina terluka oleh pasukan Israel dalam bentrokan tersebut, kata Kementerian Kesehatan Palestina yang dikelola Hamas dalam sebuah pernyataan. (Xinhua/Rizek Abdeljawad)
Bagikan
Komentar
Berita Terkait

Sekjen PBB minta AS dan Rusia lanjutkan implementasi perjanjian New START
Indonesia
•
22 Feb 2023

Putin teken dekret untuk tambah personel militer jadi 1,5 juta
Indonesia
•
17 Sep 2024

Uni Afrika pulihkan keanggotaan Gabon
Indonesia
•
03 May 2025

China kecam AS terkait kontrol ekspor cip dan pembatasan industri semikonduktor China
Indonesia
•
09 Jan 2024
Berita Terbaru

Nilai mata uang Iran anjlok ke level terendah dalam sejarah di tengah tekanan ekonomi
Indonesia
•
29 Jan 2026

Aktivis AS berencana gelar aksi protes kedua, tuntut agen federal hengkang dari Minnesota
Indonesia
•
29 Jan 2026

Badan Pangan PBB akan hentikan operasi di wilayah Yaman yang dikuasai Houthi, akhiri kontrak 360 pegawai
Indonesia
•
29 Jan 2026

Swedia luncurkan program baru untuk tekan kekerasan laki-laki terhadap perempuan
Indonesia
•
29 Jan 2026
