Filipina kesulitan turunkan harga beras meski pasokan melimpah

Seorang pedagang menjual beras di sebuah pasar di Quezon City, Filipina, pada 6 September 2023. (Xinhua/Rouelle Umali)
Menurunkan harga beras masih menjadi tantangan, terutama karena permintaan meningkat akibat larangan ekspor beras non-basmati oleh India dan kekhawatiran akan pasokan akibat El Nino, serta kian tingginya biaya pupuk dan input pertanian lainnya.
Manila, Filipina (Xinhua) – Filipina masih kesulitan menurunkan harga beras meski pasokan untuk kebutuhan pokok nasional melimpah, kata seorang pejabat pertanian Filipina pada Jumat (16/2).Undersecretary Pertanian Filipina Roger Navarro mengatakan bahwa negara itu memiliki pasokan beras yang cukup berkat panen raya tahun lalu dan tambahan impor pada Januari."Namun, sulit untuk menurunkan harga karena harga gabah, bahkan di negara-negara pengekspor beras seperti Vietnam dan Thailand, pemasok beras utama Filipina, juga mengalami kenaikan sampai 48 peso dan 52 peso per kilo," jelas Navarro."Tantangannya bukan pada harga beras, tetapi lebih pada menstabilkan pasokan," imbuh Navarro. Dia mengungkapkan bahwa warga Filipina mengonsumsi sekitar 37.000 metrik ton beras setiap hari dan harus mengimpor sekitar 300.000 ton setiap bulannya untuk melengkapi produksi lokal.Inflasi beras naik menjadi 22,6 persen pada Januari dari 19,6 persen pada Desember tahun lalu.
Seorang pedagang menjual beras di sebuah pasar di Quezon City, Filipina, pada 6 September 2023. (Xinhua/Rouelle Umali)
Bagikan
Komentar
Berita Terkait

Kualitas dan inovasi pikat pembeli global di Canton Fair
Indonesia
•
03 May 2023

Industri video UHD China tembus 3 triliun yuan
Indonesia
•
15 May 2023

Kapal udara listrik berawak AS700D buatan China rampungkan penerbangan perdana
Indonesia
•
23 Feb 2025

China terapkan perjanjian Ekonomi Komprehensif Regional mulai Januari 2022
Indonesia
•
24 Dec 2021
Berita Terbaru

Feature – Tianlala bawa aroma dan manis teh susu dari China ke Indonesia
Indonesia
•
29 Jan 2026

Laba bersih Tesla anjlok 46 persen pada 2025
Indonesia
•
29 Jan 2026

Feature – Kelapa Indonesia lebih mudah masuki pasar China berkat jalur pengiriman dan kebijakan preferensial Hainan
Indonesia
•
28 Jan 2026

Penjualan EV di Indonesia naik 141 persen pada 2025, merek-merek China menonjol
Indonesia
•
27 Jan 2026
