Pabrik perakitan bus di Mesir yang dibangun China dan Arab Saudi mulai beroperasi

Sejumlah staf membersihkan sebuah bus di pabrik perakitan bus yang dibangun bersama oleh perusahaan China dan Arab Saudi di Kegubernuran Suez, Mesir, pada 28 Februari 2023. (Xinhua/Ahmed Gomaa)
Pabrik perakitan bus baru yang dibangun bersama oleh perusahaan China dan Arab Saudi telah memulai produksi di New Suez City, Mesir, dengan batch pertama bus transportasi diperkirakan segera meluncur dari lini perakitan.
Kairo, Mesir (Xinhua) – Sebuah pabrik perakitan bus baru yang dibangun bersama oleh perusahaan China dan Arab Saudi telah memulai produksi di New Suez City, Mesir, dengan batch pertama bus transportasi diperkirakan segera meluncur dari lini perakitan.Berbicara dalam sebuah upacara peresmian yang diadakan di kota tersebut pada Selasa (28/2), Hamed Al Mutabagani, direktur perusahaan Arab Saudi ATM Misr, mengatakan bahwa pabrik tersebut dirancang dengan kapasitas produksi tahunan mencapai 500 unit bus.Pabrik itu mencakup area seluas 164.000 meter persegi dan dilengkapi dengan lini produksi canggih, gudang, dan fasilitas kontrol kualitas, tambah Al Mutabagani, yang perusahaannya membangun pabrik tersebut bersama pabrikan bus China King Long.ATM Misr menginvestasikan 1 miliar pound Mesir untuk membangun pabrik itu, sementara King Long menyediakan teknologi dan perlengkapan kendaraan yang lengkap.
Sejumlah staf bekerja di sebuah pabrik perakitan bus yang dibangun bersama oleh perusahaan China dan Arab Saudi di Kegubernuran Suez, Mesir, pada 28 Februari 2023. (Xinhua/Ahmed Gomaa)
Bagikan
Komentar
Berita Terkait

Harga minyak naik jelang pertemuan Uni Eropa tentang sanksi Rusia
Indonesia
•
30 May 2022

Harga minyak terus turun, penguncian Shanghai pukul prospek permintaan
Indonesia
•
25 Apr 2022

First Republic Bank di AS bangkrut, saham perbankan Eropa anjlok
Indonesia
•
03 May 2023

Muhammadyah jajaki kerja sama dengan Lulu Hypermarket
Indonesia
•
24 Dec 2022
Berita Terbaru

Feature – Tianlala bawa aroma dan manis teh susu dari China ke Indonesia
Indonesia
•
29 Jan 2026

Laba bersih Tesla anjlok 46 persen pada 2025
Indonesia
•
29 Jan 2026

Feature – Kelapa Indonesia lebih mudah masuki pasar China berkat jalur pengiriman dan kebijakan preferensial Hainan
Indonesia
•
28 Jan 2026

Penjualan EV di Indonesia naik 141 persen pada 2025, merek-merek China menonjol
Indonesia
•
27 Jan 2026
