China berperan krusial dalam pembangunan sosial ekonomi Kamboja

Foto dari udara yang diabadikan pada 5 Juni 2023 ini menunjukkan lokasi pembangunan Jalan Bebas Hambatan Phnom Penh-Bavet, jalan bebas hambatan kedua yang diinvestasikan oleh China di negara kerajaan itu, di Provinsi Kandal, Kamboja. (Xinhua/Ly Lay)
Pembangunan sosial ekonomi dan infrastruktur di Kamboja mendapat dukungan besar dari China, dengan kedua negara memperingati 65 tahun hubungan diplomatik dan tahun persahabatan.
Phnom Penh, Kamboja (Xinhua) – Wakil Perdana Menteri sekaligus Menteri Luar Negeri Kamboja Prak Sokhonn pada Senin (24/7) menyampaikan bahwa China telah memainkan peran krusial dalam mendukung pembangunan sosial ekonomi dan infrastruktur negara kerajaan itu.Sokhonn, yang juga menjabat sebagai ketua Komisi Hubungan Internasional Komite Sentral Partai Rakyat Kamboja (Cambodian People's Party), mengutarakan hal itu dalam sebuah pertemuan dengan Wakil Menteri Departemen Internasional Komite Sentral Partai Komunis China (Communist Party of China) Qian Hongshan, menurut pernyataan pers Kementerian Luar Negeri Kamboja pada Selasa (25/7).Saat kedua negara memperingati 65 tahun hubungan diplomatik dan tahun persahabatan, China dan Kamboja menyatakan kepuasan mereka dengan beragamnya kegiatan dalam peringatan tersebut.Sokhonn dan Qian menjajaki peluang untuk meningkatkan lebih lanjut kolaborasi antara dua partai berkuasa tersebut dalam bidang tata kelola, pendidikan, dukungan untuk wirausahawan dan pemimpin muda, serta pertukaran budaya, papar pernyataan tersebut.Qian memimpin sebuah tim pengamat China untuk memantau proses pemilihan umum Kamboja dari Kamis (20/7) hingga Senin.Laporan: RedaksiBagikan
Komentar
Berita Terkait

Keyakinan konsumen AS naik ke level tertinggi dalam 2 tahun seiring meredanya inflasi
Indonesia
•
26 Jul 2023

Produksi tahunan Ladang Minyak Daqing China lampaui 40 juta ton minyak ekuivalen
Indonesia
•
30 Dec 2023

Minyak melonjak di tengah peringatan nuklir Rusia, dampak sanksi bank
Indonesia
•
28 Feb 2022

Feature – Bulu mata palsu asal China warnai riasan wajah wanita di seluruh dunia
Indonesia
•
26 Jul 2024
Berita Terbaru

Feature – Tianlala bawa aroma dan manis teh susu dari China ke Indonesia
Indonesia
•
29 Jan 2026

Laba bersih Tesla anjlok 46 persen pada 2025
Indonesia
•
29 Jan 2026

Feature – Kelapa Indonesia lebih mudah masuki pasar China berkat jalur pengiriman dan kebijakan preferensial Hainan
Indonesia
•
28 Jan 2026

Penjualan EV di Indonesia naik 141 persen pada 2025, merek-merek China menonjol
Indonesia
•
27 Jan 2026
