Jingdong Industrials akan perluas integrasi rantai pasokan lokal di Indonesia

Jingdong Industrials menyepakati kerja sama rantai pasokan dengan lima perusahaan dalam acara Konferensi Mitra Bisnis di Indonesia pada 10 Desember 2024. (Sumber: Jingdong Industrial)
Perusahaan penyedia layanan rantai pasokan asal China, Jingdong Industrials (yang terafiliasi dengan JD.com), telah mencapai kesepakatan kerja sama dengan sejumlah perusahaan untuk memperluas integrasi rantai pasokan lokal di Indonesia.
Jakarta (Xinhua/Indonesia Window) – Perusahaan penyedia layanan rantai pasokan asal China, Jingdong Industrials (yang terafiliasi dengan JD.com), menggelar acara Konferensi Mitra Bisnis pertama mereka di Indonesia pada pekan ini dan mencapai kesepakatan kerja sama dengan sejumlah perusahaan untuk memperluas integrasi rantai pasokan lokal.Dalam konferensi tersebut, Jingdong menyepakati kerja sama dengan sejumlah merek ternama seperti Henkel, Fluke, Sinopec, SATA, dan ZEBRA untuk memperbanyak produk yang disediakan di Indonesia melalui platform mereka. Selain itu, Jingdong juga menyederhanakan proses pendaftaran di platformnya serta menyediakan sejumlah insentif khusus bagi mitra lokal.Selain kelima merek tersebut, konferensi yang berlangsung baru-baru ini turut dihadiri lebih dari 100 pemasok industri lokal dan global yang beroperasi di Indonesia.Pertemuan tersebut diselenggarakan seiring tren meningkatnya kebutuhan pengadaan barang dan jasa oleh perusahaan-perusahaan China yang sedang melakukan ekspansi di pasar Indonesia. Beberapa industri utama yang sedang berkembang di antaranya otomotif, elektronik, metalurgi, dan barang-barang konsumen.Peluang kerja sama tersebut mencakup berbagai kategori, termasuk memasok produk-produk seperti kawat, kabel, mesin, dan alat berat lainnya, serta produk-produk serbaguna seperti perlengkapan kantor, peralatan jaringan, dan perabot kantor.Jingdong optimistis inisiatif ini akan terus memperkuat kerja sama ekonomi kedua negara, dengan nilai investasi perusahaan-perusahaan China di Indonesia terus meningkat seiring waktu.Sebagai salah satu penyedia layanan utama untuk rantai pasokan industri di China, Jingdong mengeklaim telah mendukung lebih dari 50 persen perusahaan-perusahaan raksasa China yang masuk dalam daftar Fortune 500 China. Mereka menyediakan layanan komprehensif, mencakup layanan pencocokan (matchmaking) permintaan, manajemen inventaris, pemenuhan pesanan, dan dukungan purnajual.Laporan: RedaksiBagikan
Komentar
Berita Terkait

Kapasitas penyimpanan biji-bijian China tembus 700 juta ton per akhir 2023
Indonesia
•
04 Jun 2024

Harga minyak turun tipis di tengah kecemasan pasokan global
Indonesia
•
27 May 2022

Telaah – Kelangkaan telur di AS berlanjut tanpa tanda-tanda akan berakhir
Indonesia
•
14 Feb 2025

‘Lifting’ migas capai 1,6 juta barel per hari hingga Juli 2021
Indonesia
•
27 Aug 2021
Berita Terbaru

Presiden Meksiko sebut negaranya akan terus kirim minyak ke Kuba
Indonesia
•
30 Jan 2026

Teknologi PaMER hasilkan minyak pangan bernutrisi tinggi, rendah karbon
Indonesia
•
30 Jan 2026

Megafactory Tesla di Shanghai kirim 2.000 lebih unit baterai megapack pada 2025
Indonesia
•
30 Jan 2026

Ekonomi makin tak menentu, permintaan emas dunia pecahkan rekor
Indonesia
•
30 Jan 2026
