Laba operasional Samsung Electronics anjlok 95,5 persen pada Q1 2023

Foto yang diabadikan pada 13 November 2021 ini memperlihatkan pemandangan bagian luar toko Samsung di Oxford Street di London, Inggris. (Xinhua/Tim Ireland)
Samsung Electronics, raksasa teknologi Korea Selatan (Korsel), mencatatkan penurunan dua digit dalam laba operasional pada kuartal pertama (Q1) akibat kerugian besar di bisnis semikonduktornya.
Seoul, Korea Selatan (Xinhua) – Samsung Electronics, raksasa teknologi Korea Selatan (Korsel), mencatatkan penurunan dua digit dalam laba operasional pada kuartal pertama (Q1) akibat kerugian besar di bisnis semikonduktornya, menurut perusahaan itu pada Kamis (27/4).Laba operasional yang terkonsolidasi anjlok 95,5 persen tahun ini menjadi 640,2 miliar won atau sekitar 477,8 juta dolar AS selama periode Januari-Maret, anjlok di bawah 1 triliun won untuk kali pertama dalam 14 tahun.Pendapatan perusahaan itu turun 18,1 persen menjadi 63,75 triliun won, sedangkan laba bersih anjlok 86,1 persen menjadi 1,58 triliun won pada Q1 2023.Penurunan dua digit itu terjadi karena melambatnya belanja konsumen secara keseluruhan di tengah lingkungan ekonomi global yang tidak menentu, kata Samsung.
Sejumlah komuter berjalan di depan toko ponsel Samsung di Kolkata, India, pada 10 Juli 2018. (Xinhua/Tumpa Mondal)
Bagikan
Komentar
Berita Terkait

China siap tingkatkan kualitas kerja sama BRI ke tingkat lebih tinggi demi modernisasi semua negara
Indonesia
•
19 Jul 2024

Rusia kemungkinan kurangi ekspor biji-bijian akibat penurunan panen
Indonesia
•
06 Aug 2022

Kamboja terbitkan obligasi negara pertama senilai 300 juta dolar AS pada September
Indonesia
•
27 Aug 2022

Provinsi penghasil batu bara di China targetkan pertumbuhan PDB 6 persen pada 2023
Indonesia
•
15 Jan 2023
Berita Terbaru

Feature – Tianlala bawa aroma dan manis teh susu dari China ke Indonesia
Indonesia
•
29 Jan 2026

Laba bersih Tesla anjlok 46 persen pada 2025
Indonesia
•
29 Jan 2026

Feature – Kelapa Indonesia lebih mudah masuki pasar China berkat jalur pengiriman dan kebijakan preferensial Hainan
Indonesia
•
28 Jan 2026

Penjualan EV di Indonesia naik 141 persen pada 2025, merek-merek China menonjol
Indonesia
•
27 Jan 2026
