Praktisi: Kenali pasar potensial untuk promosikan produk lewat medsos

Praktisi dan trainer kewirausahaan, Bikin Jago, Faisal Maulana, memberikan pelatihan ‘Strategi IG Shop dan TikTok Shop’ bagi puluhan pengusaha di Bogor, Rabu (24/1/2024), yang digelar secara kolaboratif bersama Komunitas Pengusaha Muslim Indonesia (KPMI) Korwil Bogor. (Indonesia Window)
Target market aplikasi medsos berbeda-beda, dengan TikTok lebih banyak digunakan oleh Gen-Z yang memiliki rentang usia 15-18 tahun hingga 20-25 tahun.
Bogor, Jawa Barat (Indonesia Window) – Para pengusaha disarankan untuk lebih mengenal siapa segmen pasar potensial sebelum memutuskan aplikasi media sosial (medsos) yang tepat dalam mempromosikan produk mereka.Hal tersebut disampaikan oleh praktisi dan trainer kewirausahaan, Bikin Jago, Faisal Maulana, usai memberikan pelatihan ‘Strategi IG Shop dan TikTok Shop’ bagi puluhan pengusaha di Bogor, Rabu (24/1), yang digelar secara kolaboratif bersama Komunitas Pengusaha Muslim Indonesia (KPMI) Korwil Bogor.“Kita sekarang mengenal ada Instagram, TikTok, dan sebelumnya Facebook. Masing-masing memiliki target market yang berbeda-beda,” jelasnya, seraya menerangkan bahwa TikTok sesuai dengan Gen-Z yang memiliki rentang usia 15-18 tahun hingga 20-25 tahun. “Namun mempromosikan produk di TikTok nggak perlu pakai joget, tapi kita bisa pakai pendekatan edukasi untuk mengenalkan produk,” tegasnya.Selanjutnya dia menerangkan bahwa pengguna Instagram pada umumnya berusia 30-35 tahun ke atas. “Nah, kalau produk kita masuk dalam rentang usia ini, kita bisa memanfaatkan Instagram.Sementara Facebook, menurut Faisal, lebih banyak digunakan oleh generasi di atas usia 40 tahun.
Para peserta pelatihan ‘Strategi IG Shop dan TikTok Shop’ yang digelar secara kolaboratif oleh Bikin Jago dan Komunitas Pengusaha Muslim Indonesia (KPMI) Korwil Bogor, di Bogor, Jawa Barat, Rabu (24/1/2024). (Indonesia Window)
Bagikan
Komentar
Berita Terkait

Ladang Minyak Daqing China produksi 15 juta ton lebih minyak mentah pada H1 2023
Indonesia
•
11 Jul 2023

Uni Eropa bersiap lawan potensi tarif perdagangan Trump
Indonesia
•
05 Aug 2024

Laporan BFA sebut transisi energi merupakan kunci pembangunan hijau di Asia
Indonesia
•
27 Mar 2024

Minyak melonjak, WTI tembus 90 dolar untuk pertama kali sejak 2014
Indonesia
•
04 Feb 2022
Berita Terbaru

Presiden Meksiko sebut negaranya akan terus kirim minyak ke Kuba
Indonesia
•
30 Jan 2026

Teknologi PaMER hasilkan minyak pangan bernutrisi tinggi, rendah karbon
Indonesia
•
30 Jan 2026

Feature – Tianlala bawa aroma dan manis teh susu dari China ke Indonesia
Indonesia
•
29 Jan 2026

Laba bersih Tesla anjlok 46 persen pada 2025
Indonesia
•
29 Jan 2026
