Tiket kereta cepat yang hubungkan Hong Kong dan China Daratan mulai dijual

Foto yang diabadikan pada 12 Januari 2023 ini menunjukkan sebuah reklame pengoperasian kembali Jalur Kereta Ekspres (Express Rail Link/XRL) Guangzhou-Shenzhen-Hong Kong di Stasiun Kowloon Barat Hong Kong di Hong Kong, China selatan. (Xinhua/Li Gang)
Kereta cepat Hong Kong-China Daratan akan kembali beroperasi pada 15 Januari 2023, dengan 10.000 tiket untuk perjalanan jarak pendek akan tersedia setiap hari pada tahap awal dimulainya kembali layanan tersebut.
Hong Kong (Xinhua) – Tiket kereta cepat yang menghubungkan Daerah Administratif Khusus (Special Administrative Region/SAR) Hong Kong dan China Daratan telah mulai dijual, seiring layanan tersebut akan kembali dioperasikan pada Ahad (15/1).Sebanyak 10.000 tiket untuk perjalanan jarak pendek akan tersedia setiap hari pada tahap awal dimulainya kembali layanan tersebut, tutur Lam Sai-hung, sekretaris urusan transportasi dan logistik pemerintah SAR Hong Kong. Dia menambahkan bahwa jumlah tiket akan ditingkatkan setelah pihak berwenang meninjau permintaan penumpang dan pengoperasian stasiun kereta.Para penumpang dapat membeli tiket secara daring melalui platform pemesanan tiket kereta ‘12306’, melalui agen perjalanan, atau secara langsung di Stasiun Kowloon Barat Hong Kong. Mereka tidak akan diwajibkan mendaftar terlebih dahulu untuk kuota lintas perbatasan jika telah membeli tiket.
Sejumlah penumpang membeli tiket di Stasiun Guangzhoudong di Guangzhou, Provinsi Guangdong, China selatan, pada 12 Januari 2023. (Xinhua/Lu Hanxin)
Bagikan
Komentar
Berita Terkait

China Daratan berjanji akan terus fasilitasi impor produk makanan Taiwan
Indonesia
•
30 Jan 2023

Brasil perkirakan produksi biji-bijian capai 310 juta ton lebih untuk siklus tanam 2022-2023
Indonesia
•
13 Jan 2023

Dorongan pada potensi perempuan tambah 26 persen PDB global
Indonesia
•
17 Mar 2022

Berekspansi di pasar Indonesia, Neta akan buka 10 diler baru di sejumlah kota
Indonesia
•
23 Oct 2024
Berita Terbaru

Presiden Meksiko sebut negaranya akan terus kirim minyak ke Kuba
Indonesia
•
30 Jan 2026

Teknologi PaMER hasilkan minyak pangan bernutrisi tinggi, rendah karbon
Indonesia
•
30 Jan 2026

Feature – Tianlala bawa aroma dan manis teh susu dari China ke Indonesia
Indonesia
•
29 Jan 2026

Laba bersih Tesla anjlok 46 persen pada 2025
Indonesia
•
29 Jan 2026
