Wawancara – Pemimpin bisnis sebut China sangat penting bagi Asia dalam hal pertumbuhan dan inovasi hijau

Foto dari udara yang diabadikan pada 23 Oktober 2022 ini memperlihatkan Kawasan Industri Lingang Dongfang di Kota Dongfang, Provinsi Hainan, China selatan. (Xinhua/Pu Xiaoxu)
Tren meningkatnya aktivitas perdagangan dan investasi perusahaan-perusahaan China dengan negara-negara lain di kawasan Asia membantu menciptakan blok ekonomi terbesar di dunia serta penggerak global yang penting.
Boao, China, 30 Maret (Xinhua) – China sangat penting bagi seluruh Asia, mengingat perannya yang sangat penting dalam manufaktur dan inovasi global, kata seorang pemimpin bisnis.Sebagai rumah bagi sejumlah perjanjian perdagangan regional terkemuka di dunia seperti Kemitraan Ekonomi Komprehensif Regional (Regional Comprehensive Economic Partnership/RCEP), Asia merupakan pemimpin dalam kolaborasi global, kata Ben Simpfendorfer, seorang mitra di perusahaan konsultan manajemen internasional yang berbasis di Hong Kong, Oliver Wyman, kepada Xinhua pada Kamis (28/3)."Asia menyumbang separuh populasi dunia, yang membuatnya menjadi sumber utama permintaan konsumen, dan di mana China, tentu saja, memainkan peran penting," kata Simpfendorfer di sela-sela konferensi tahunan Forum Boao untuk Asia (Boao Forum for Asia/BFA), yang ditutup pada Jumat (29/3) di Boao, sebuah kota pesisir di Provinsi Hainan, pulau di China selatan.Mengingat bahwa China merupakan pusat manufaktur global dan pusat inovasi dunia, Simpfendorfer mengatakan, "Perdagangan atau konektivitas China dengan seluruh kawasan ini sangat penting, baik dalam hal ekspor maupun investasi."Berbagai negara meningkatkan produksi lokal, terutama di bidang manufaktur, guna meningkatkan lapangan kerja dan pendapatan. Tren ini, kata Simpfendorfer, merupakan pendorong utama pertumbuhan dan membentuk kembali rantai pasokan global.
Foto yang diabadikan pada 24 Februari 2023 ini menunjukkan mobil terbang XPeng X2 di kantor pusat XPeng Aeroht di Guangzhou, Provinsi Guangdong, China selatan. (Xinhua/Deng Hua)
Bagikan
Komentar
Berita Terkait

Boeing prediksikan permintaan 8.485 pesawat komersial baru dari China selama 20 tahun ke depan
Indonesia
•
28 Oct 2022

China maksimalkan kebijakan moneter untuk amankan pembangunan yang sehat
Indonesia
•
05 Mar 2023

Kendaraan listrik buatan China jadi sorotan di Thailand International Motor Expo
Indonesia
•
02 Dec 2022

Pesawat C919 buatan China mengudara di rute reguler baru
Indonesia
•
10 Jan 2024
Berita Terbaru

Presiden Meksiko sebut negaranya akan terus kirim minyak ke Kuba
Indonesia
•
30 Jan 2026

Teknologi PaMER hasilkan minyak pangan bernutrisi tinggi, rendah karbon
Indonesia
•
30 Jan 2026

Feature – Tianlala bawa aroma dan manis teh susu dari China ke Indonesia
Indonesia
•
29 Jan 2026

Laba bersih Tesla anjlok 46 persen pada 2025
Indonesia
•
29 Jan 2026
