Menhan Israel peringatkan soal "fase baru" dalam konflik dengan Hizbullah

Orang-orang berjalan di antara puing-puing bangunan yang hancur pascaserangan udara Israel di pinggiran selatan Beirut, Lebanon, pada 29 September 2024. (Xinhua/Bilal Jawich)
Fase berikutnya dari perang melawan Hizbullah akan segera dimulai dan membawa perubahan signifikan dalam situasi keamanan.
Yerusalem, Wilayah Palestina yang diduduki (Xinhua/Indonesia Window) – Menteri Pertahanan (Menhan) Israel Yoav Gallant pada Senin (30/9) memperingatkan tentang fase baru yang akan dimulai dalam serangan Israel terhadap Hizbullah di tengah laporan tentang rencana operasi darat di Lebanon."Fase berikutnya dari perang melawan Hizbullah akan segera dimulai dan membawa perubahan signifikan dalam situasi keamanan," kata Gallant kepada otoritas setempat di dekat perbatasan Israel-Lebanon, menambahkan bahwa hal ini akan memungkinkan penduduk Israel di bagian utara untuk kembali ke rumah.Media Israel melaporkan adanya peningkatan kehadiran pasukan militer di sepanjang perbatasan, dengan Channel 12 mengindikasikan persiapan untuk serangan darat. Sejumlah pejabat senior sebelumnya telah mengisyaratkan rencana untuk membangun "zona penyangga" antara Lebanon dan Hizbullah.Mengutip sejumlah pejabat keamanan Amerika Serikat, The Washington Post melaporkan bahwa Israel telah memberi tahu Gedung Putih mengenai rencana operasi darat terbatas yang akan segera dilancarkan di Lebanon.
Foto yang diabadikan pada 29 September 2024 ini menunjukkan kondisi di pinggiran selatan Beirut, Lebanon, pascaserangan udara Israel. Sedikitnya 18 orang tewas dan 30 lainnya terluka pada Minggu (29/9) dini hari waktu setempat dalam serangan udara Israel terhadap puluhan kota kecil dan desa di Lebanon selatan dan timur, demikian menurut sumber militer Lebanon. (Xinhua/Bilal Jawich)
Bagikan
Komentar
Berita Terkait

Hamas sebut dua sandera tewas dalam pengeboman Israel di Rafah
Indonesia
•
15 Jun 2024

Politisi peringatkan Uni Eropa bisa ‘lelah’ karena perang Ukraina
Indonesia
•
19 Jul 2022

Jubir Kemenhan China: Langkah China usir helikopter AL Australia masuk akal, aman, dan legal
Indonesia
•
08 May 2024

Rusia dan Belarusia tak diundang ke pemakaman Ratu Elizabeth
Indonesia
•
14 Sep 2022
Berita Terbaru

Nilai mata uang Iran anjlok ke level terendah dalam sejarah di tengah tekanan ekonomi
Indonesia
•
29 Jan 2026

Aktivis AS berencana gelar aksi protes kedua, tuntut agen federal hengkang dari Minnesota
Indonesia
•
29 Jan 2026

Badan Pangan PBB akan hentikan operasi di wilayah Yaman yang dikuasai Houthi, akhiri kontrak 360 pegawai
Indonesia
•
29 Jan 2026

Swedia luncurkan program baru untuk tekan kekerasan laki-laki terhadap perempuan
Indonesia
•
29 Jan 2026
