Gigafactory Tesla di Shanghai kirim 100.291 unit kendaraan pada November 2022, rekor tertinggi

Sejumlah karyawan bekerja di Gigafactory Tesla di Shanghai, China timur, pada 20 November 2020. (Xinhua/Ding Ting)
Pabrik Gigafactory Tesla di China mengirimkan 100.291 unit kendaraan pada November 2022, menjadi rekor bulanan tertinggi baru, dan angka penjualan tahunan Gigafactory untuk 2022 diperkirakan mencapai 750.000 unit.
Shanghai, China (Xinhua) – Gigafactory Tesla di Shanghai mengirimkan 100.291 unit kendaraan pada November 2022, menjadi rekor bulanan tertinggi baru, kata produsen mobil Amerika Serikat itu.Dalam 11 bulan pertama tahun ini, pabrik yang berlokasi di Shanghai itu mengirimkan lebih dari 650.000 unit kendaraan.Pengiriman dari pabrik tersebut pada periode Januari-November jauh melebihi total pengiriman yang tercatat tahun lalu, yang tercatat sebanyak 484.130, kata Cui Dongshu, Sekretaris Jenderal Asosiasi Mobil Penumpang China (China Passenger Car Association/CPCA).Penjualan tahunan Gigafactory itu untuk 2022 diperkirakan mampu mencapai 750.000 unit, imbuh Cui.
Foto dari udara yang diabadikan pada 20 Agustus 2022 ini menunjukkan Gigafactory Tesla di Kawasan Baru Lingang di Zona Perdagangan Bebas Percontohan (Shanghai) China di Shanghai, China timur. (Xinhua/Jin Liwang)
Foto yang diabadikan pada 6 November 2022 ini menunjukkan sebuah kendaraan buatan produsen mobil listrik asal Amerika Serikat Tesla yang dipamerkan di area ekshibisi otomotif dalam Pameran Impor Internasional China (China International Import Expo/CIIE) kelima di National Exhibition and Convention Center (Shanghai) di Shanghai, China timur. (Xinhua/Lu Peng)
Bagikan
Komentar
Berita Terkait

Persediaan gas Turki 100 persen menjelang musim dingin
Indonesia
•
23 Oct 2022

Tajuk Xinhua: Mobil buatan China semakin populer berkat inovasi
Indonesia
•
20 Feb 2023

Minyak melonjak karena peringatan nuklir Rusia saat sanksi meningkat
Indonesia
•
28 Feb 2022

Asosiasi bisnis Meksiko sebut tarif AS terhadap Meksiko dan Kanada sebagai "langkah mundur"
Indonesia
•
06 Mar 2025
Berita Terbaru

Feature – Tianlala bawa aroma dan manis teh susu dari China ke Indonesia
Indonesia
•
29 Jan 2026

Laba bersih Tesla anjlok 46 persen pada 2025
Indonesia
•
29 Jan 2026

Feature – Kelapa Indonesia lebih mudah masuki pasar China berkat jalur pengiriman dan kebijakan preferensial Hainan
Indonesia
•
28 Jan 2026

Penjualan EV di Indonesia naik 141 persen pada 2025, merek-merek China menonjol
Indonesia
•
27 Jan 2026
