Mobile World Congress 2025 dibuka di Barcelona dengan fokus pada AI dan 5G

Mats Granryd, direktur jenderal GSMA, berpidato dalam ajang Mobile World Congress (MWC) edisi 2025 di Barcelona, Spanyol, pada 3 Maret 2025. (Xinhua/Zhao Dingzhe)
Koneksi 5G telah mencapai 2 miliar, menjadikannya generasi seluler dengan pertumbuhan tercepat hingga saat ini.
Barcelona, Spanyol (Xinhua/Indonesia Window) – Ajang Mobile World Congress (MWC) 2025 resmi dibuka di Barcelona pada Senin (3/3), mempertemukan para pemimpin industri, pembuat kebijakan, dan inovator teknologi untuk mengeksplorasi berbagai kemajuan dalam teknologi 5G, kecerdasan buatan (artificial intelligence/AI), serta konektivitas canggih.Acara yang digelar selama empat hari itu diselenggarakan oleh Global System for Mobile Communications Association (GSMA) di Fira Gran Via Exhibition Center, dengan mengusung tema ‘Converge, Connect, Create’, yang menekankan perpaduan antara teknologi seluler dan teknologi berbasis AI.Mats Granryd, direktur jenderal GSMA, menyoroti adopsi teknologi 5G yang pesat secara global. Dia menjelaskan bahwa koneksi 5G telah mencapai 2 miliar, menjadikannya generasi seluler dengan pertumbuhan tercepat hingga saat ini. "Sekarang saatnya untuk menyingkirkan hambatan dan mempercepat pertumbuhan," ujar Granryd.
Orang-orang menjajal headset realitas virtual (virtual reality/VR) di ajang Mobile World Congress (MWC) 2025 di Barcelona, Spanyol, pada 3 Maret 2025. MWC 2025 resmi dibuka pada Senin (3/3), mempertemukan para pemimpin industri, pembuat kebijakan, dan inovator teknologi untuk mengeksplorasi kemajuan dalam 5G, kecerdasan buatan (artificial intelligence/AI), dan konektivitas canggih. (Xinhua/Zhao Dingzhe)
Bagikan
Komentar
Berita Terkait

Indonesia punya 6,3 juta hektare tanah hitam, tapi terancam hilang
Indonesia
•
17 Dec 2024

China tuntaskan uji transposisi wahana antariksa gunakan lengan robotik
Indonesia
•
07 Jan 2022

Peneliti kembangkan pemetaan berpresisi dengan pendekatan AI untuk pengobatan kanker paru-paru
Indonesia
•
14 Oct 2025

Peneliti China ungkap mekanisme panen tinggi tomat hasil budi daya
Indonesia
•
12 Apr 2024
Berita Terbaru

Deforestasi dan perubahan pemanfaatan lahan intensifkan gelombang panas global
Indonesia
•
29 Jan 2026

Batu bergagang berusia 70.000 tahun ditemukan, mitos keterlambatan teknologi Asia Timur terpatahkan
Indonesia
•
29 Jan 2026

Palem nyabah di ujung tanduk, BRIN amankan ‘cetak biru genetik’ untuk selamatkan warisan Bali
Indonesia
•
28 Jan 2026

Hingga akhir 2025, stasiun pemancar 5G di China tembus 4,83 juta unit
Indonesia
•
28 Jan 2026
