Konsulat China di San Francisco kecam penabrakan mobil di kantor visa

Sejumlah polisi bekerja di luar kantor visa Konsulat Jenderal China di San Francisco, California, Amerika Serikat, pada 9 Oktober 2023. (Xinhua/Li Jianguo)
Konsulat China di San Francisco telah menyampaikan pernyataan serius kepada Amerika Serikat, menuntut agar kebenaran segera terkuak dan masalah penabrakan mobil di kantor visanya ditangani dengan serius berdasarkan hukum.
San Francisco, AS (Xinhua) – Konsulat China di San Francisco mengecam insiden penabrakan mobil di kantor visanya dalam sebuah pernyataan pada Senin (9/10)."Pada 9 Oktober 2023 sore waktu setempat, seseorang yang tidak dikenal mengendarai sebuah mobil dan menabrakkannya ke kantor visa konsulat kami, sehingga menimbulkan ancaman serius bagi keselamatan staf dan orang-orang di sekitar lokasi, menyebabkan kerusakan serius pada fasilitas dan properti konsulat kami," demikian bunyi pernyataan itu.Konsulat mengatakan pihaknya mengutuk keras serangan kekerasan tersebut dan berhak untuk menuntut tanggung jawab terkait insiden itu, menambahkan bahwa pihaknya telah menyampaikan pernyataan serius kepada Amerika Serikat, menuntut agar kebenaran segera terkuak dan masalah ini ditangani dengan serius berdasarkan hukum."Kami juga mendesak Amerika Serikat agar mengambil semua langkah yang diperlukan untuk memastikan keamanan personel dan area Konsulat Jenderal, sesuai dengan ketentuan yang relevan dari Konvensi Wina tentang Hubungan Diplomatik, Konvensi Wina tentang Hubungan Konsuler, dan Konvensi Konsuler antara China dan AS," menurut pernyataan itu.Laporan: RedaksiBagikan
Komentar
Berita Terkait

Hizbullah akan ambil tindakan jika Israel tidak mundur sebelum tenggat waktu gencatan senjata
Indonesia
•
31 Dec 2024

Empat orang tewas dalam insiden penembakan di Yunani
Indonesia
•
13 Feb 2024

Militer Israel sebut operasi di Gaza City akan butuh waktu "berbulan-bulan"
Indonesia
•
17 Sep 2025

Hizbullah peringatkan operasi balas dendam atas serangan Israel terhadap warga sipil
Indonesia
•
14 Nov 2023
Berita Terbaru

Nilai mata uang Iran anjlok ke level terendah dalam sejarah di tengah tekanan ekonomi
Indonesia
•
29 Jan 2026

Aktivis AS berencana gelar aksi protes kedua, tuntut agen federal hengkang dari Minnesota
Indonesia
•
29 Jan 2026

Badan Pangan PBB akan hentikan operasi di wilayah Yaman yang dikuasai Houthi, akhiri kontrak 360 pegawai
Indonesia
•
29 Jan 2026

Swedia luncurkan program baru untuk tekan kekerasan laki-laki terhadap perempuan
Indonesia
•
29 Jan 2026
