Istanbul catat rekor jumlah wisatawan, jadi sinyal tahun yang menjanjikan

Para wisatawan mengunjungi Masjid Biru di Istanbul, Turkiye, pada 30 Juli 2022. (Xinhua/Unal Cam)
Kota Istanbul yang ramai di Turkiye mencatat rekor tertinggi dengan menyambut 5,2 juta wisatawan mancanegara (wisman) dalam empat bulan pertama 2024, menjadi sinyal prospek menjanjikan bagi target ambisius negara tersebut di sektor pariwisata untuk tahun ini.
Istanbul, Turkiye (Xinhua) – Kota Istanbul yang ramai di Turkiye mencatat rekor tertinggi dengan menyambut 5,2 juta wisatawan mancanegara (wisman) dalam empat bulan pertama 2024, menjadi sinyal prospek menjanjikan bagi target ambisius negara tersebut di sektor pariwisata untuk tahun ini.Daya tarik Istanbul yang unik menghasilkan peningkatan signifikan jumlah wisatawan sebesar 10 persen pada periode Januari-April dibandingkan tahun lalu, demikian menurut data dari Kementerian Kebudayaan dan Pariwisata Turkiye.Data terbaru dari kementerian tersebut juga mengungkapkan bahwa jumlah wisman meningkat 11,75 persen di seluruh Turkiye, mencapai 10,7 juta wisatawan pada periode yang sama.Hamit Kuk, kepala penasihat presiden Asosiasi Agen Perjalanan Turkiye (TURSAB), mengatakan bahwa arus masuk yang luar biasa ini menggarisbawahi daya tarik Istanbul, yang menandakan kebangkitan sektor pariwisata yang lebih luas."Mencapai tingkat pertumbuhan tahunan 10 persen bukan hanya sekadar keinginan, namun (juga) penting bagi revitalisasi industri kita pascapandemi," kata Kuk dalam wawancara dengan Xinhua baru-baru ini."Bulan Juni tampaknya berada pada tingkat okupansi yang luar biasa, dan saat kita mendekati Juli dan Agustus, puncak musim pariwisata, optimisme sudah melonjak di kota ini," ujarnya.Mencakup benua Eropa dan Asia, Istanbul dengan populasi 16 juta jiwa memiliki lokasi yang unik di sepanjang Selat Bosphorus, menambah kekayaan budaya dan signifikansi geografisnya, ungkap Kuk.
Orang-orang menikmati waktu senggang di tepi Selat Bosphorus di Istanbul, Turkiye, pada 27 Maret 2023. (Xinhua/Shadati)
Bagikan
Komentar
Berita Terkait

Media: Warga miskin di AS menderita akibat inflasi selama musim liburan 2022
Indonesia
•
26 Nov 2022

The Fed mulai siklus pelonggaran kebijakan moneter di tengah melemahnya pasar tenaga kerja
Indonesia
•
21 Sep 2024

Potensi penyimpanan karbon Indonesia di akuifer salin capai 572,77 gigaton
Indonesia
•
23 May 2025

Indonesia kaji kelayakan produk ekspor ke negara MERCOSUR
Indonesia
•
08 Sep 2020
Berita Terbaru

Feature – Tianlala bawa aroma dan manis teh susu dari China ke Indonesia
Indonesia
•
29 Jan 2026

Laba bersih Tesla anjlok 46 persen pada 2025
Indonesia
•
29 Jan 2026

Feature – Kelapa Indonesia lebih mudah masuki pasar China berkat jalur pengiriman dan kebijakan preferensial Hainan
Indonesia
•
28 Jan 2026

Penjualan EV di Indonesia naik 141 persen pada 2025, merek-merek China menonjol
Indonesia
•
27 Jan 2026
