Kuil Buddhis kuno ditemukan di China utara

Foto tak bertanggal ini menunjukkan sebuah kepala batu Bodhisatwa yang ditemukan di sebuah kuil Buddhis kuno yang berasal dari era Dinasti Wei Utara (386-534) di Distrik Pingcheng di Datong, Provinsi Shanxi, China utara. (Xinhua)
Kuil Buddhis yang berasal dari era Dinasti Wei Utara (386-534) telah ditemukan di Distrik Pingcheng di Kota Datong, Provinsi Shanxi, China utara, dengan sebuah pagoda sebagai pusatnya.
Taiyuan, China (Xinhua) – Sebuah kuil Buddhis yang berasal dari era Dinasti Wei Utara (386-534) telah ditemukan di Distrik Pingcheng di Kota Datong, Provinsi Shanxi, China utara.Diyakini sebagai kuil resmi atau kuil kerajaan, kuil kuno itu terletak sekitar 300 meter dari reruntuhan istana Dinasti Wei Utara, dengan sebuah pagoda sebagai pusatnya, ungkap institut arkeologi provinsi tersebut.Tim peneliti menemukan sebuah lubang persegi berisi mutiara, perhiasan koral, dan cincin kuningan di bagian tengah fondasi pagoda tersebut. Lebih dari 200 patung Buddhis yang berada dalam kondisi baik juga ditemukan di dalam pagoda itu. Beberapa patung itu dicat sementara lainnya dilapisi dengan kertas emas tipis.Pagoda itu diyakini dihiasi dengan lukisan mural seperti yang ditunjukkan oleh sisa-sisa temboknya yang mengelupas, ujar Li Shuyun, wakil kepala institut itu. "Ini merupakan sisa-sisa fondasi pagoda dengan kondisi paling baik yang pernah ditemukan di Datong, yang memberikan bahan penelitian fisik penting untuk studi bentuk arsitektur pagoda Buddhis pada masa itu," imbuh Li.Laporan: RedaksiBagikan
Komentar
Berita Terkait

Studi: Emisi pembakaran biomassa tingkatkan konsentrasi CO2 global
Indonesia
•
22 Mar 2023

Artefak kuno ditemukan di China barat daya
Indonesia
•
02 Dec 2022

Rover Perseverance NASA lewati 1.000 hari Mars pengoperasiannya
Indonesia
•
14 Dec 2023

China berencana luncurkan teleskop luar angkasa besar untuk planet ekstrasurya
Indonesia
•
22 May 2023
Berita Terbaru

Deforestasi dan perubahan pemanfaatan lahan intensifkan gelombang panas global
Indonesia
•
29 Jan 2026

Batu bergagang berusia 70.000 tahun ditemukan, mitos keterlambatan teknologi Asia Timur terpatahkan
Indonesia
•
29 Jan 2026

Palem nyabah di ujung tanduk, BRIN amankan ‘cetak biru genetik’ untuk selamatkan warisan Bali
Indonesia
•
28 Jan 2026

Hingga akhir 2025, stasiun pemancar 5G di China tembus 4,83 juta unit
Indonesia
•
28 Jan 2026
