Malaysia mulai ekspor durian segar ke China

Durian Black Thorn terlihat di sebuah kebun durian di Raub, Malaysia, pada 21 November 2021. (Xinhua/Zhu Wei)
Malaysia mulai mengekspor durian segar ke China, dengan 40 metrik ton buah tropis yang populer itu akan dikirim dalam tiga batch.
Kuala Lumpur, Malaysia (Xinhua/Indonesia Window) – Malaysia mulai mengekspor durian segar ke China, dengan 40 metrik ton buah tropis yang populer itu akan dikirim dalam tiga batch mulai Sabtu (24/8), seperti disampaikan Wakil Menteri Pertanian dan Ketahanan Pangan Malaysia Arthur Joseph Kurup.Batch pertama akan terdiri dari 15 metrik ton durian, batch kedua akan menyusul pada Ahad (25/8) dengan 10 metrik ton, sedangkan sisanya akan dikirim pada batch ketiga, ujarnya dalam sebuah acara seremonial untuk merayakan pengiriman tersebut di terminal kargo Bandar Udara Internasional Kuala Lumpur.Menteri Transportasi Malaysia Anthony Loke Siew Fook dalam acara itu mengatakan bahwa durian-durian segar tersebut dikirim via kargo udara ke Bandar Udara Internasional Xinzheng Zhengzhou, yang merupakan pusat kargo utama di China."Setibanya di Bandar Udara Internasional Xinzheng Zhengzhou, jaringan logistik yang komprehensif, seperti kereta, truk, dan moda transportasi lainnya, akan memastikan bahwa durian segar tersebut dapat didistribusikan ke seluruh China dalam waktu kurang dari 24 jam, menjangkau kota-kota besar seperti Beijing dan Shanghai, yang merupakan pasar utama durian segar kami," ujar Loke.
Foto dari udara yang diabadikan pada 21 November 2021 ini menunjukkan sebuah kebun durian yang dilengkapi dengan platform cerdas berbasis awan (cloud) di Raub, Malaysia. (Xinhua/Zhu Wei)
Bagikan
Komentar
Berita Terkait

Pendapatan negara pada September 2021 tumbuh 16,8 persen
Indonesia
•
25 Oct 2021

Elon Musk akan berhentikan 10 persen karyawan Tesla karena cemas dengan ekonomi global
Indonesia
•
03 Jun 2022

Indeks harga konsumen China stabil, indeks harga produsen turun pada Oktober 2022
Indonesia
•
10 Nov 2022

Pakar sebut China sumbangkan kebijaksanaan untuk transisi energi hijau global di bawah G20
Indonesia
•
14 Nov 2022
Berita Terbaru

Feature – Tianlala bawa aroma dan manis teh susu dari China ke Indonesia
Indonesia
•
29 Jan 2026

Laba bersih Tesla anjlok 46 persen pada 2025
Indonesia
•
29 Jan 2026

Feature – Kelapa Indonesia lebih mudah masuki pasar China berkat jalur pengiriman dan kebijakan preferensial Hainan
Indonesia
•
28 Jan 2026

Penjualan EV di Indonesia naik 141 persen pada 2025, merek-merek China menonjol
Indonesia
•
27 Jan 2026
