Militer Israel mobilisasi massal pasukan cadangan jelang perluasan serangan ke Gaza

Foto yang dirilis oleh Pasukan Pertahanan Israel (Israel Defense Forces/IDF) pada 21 April 2025 ini menunjukkan seorang tentara Israel yang beroperasi di Jalur Gaza. (Xinhua/Pasukan Pertahanan Israel)
Tujuan utama kampanye militer Israel saat ini lebih kepada untuk meningkatkan tekanan terhadap Hamas agar menyetujui kesepakatan pembebasan para sandera, dibanding untuk melenyapkan pejuang militer Palestina tersebut.
Yerusalem, Wilayah Palestina yang diduduki (Xinhua/Indonesia Window) – Pasukan Pertahanan Israel (Israel Defense Forces/IDF) pada Sabtu (3/5) mengatakan bahwa pihaknya telah mengeluarkan perintah mobilisasi kepada puluhan ribu personel pasukan cadangan sebagai persiapan untuk eskalasi kampanye militernya di Jalur Gaza.Dalam sebuah pengarahan keamanan pada Jumat (2/5), IDF menguraikan rencana operasionalnya yang diperluas di Gaza kepada Perdana Menteri (PM) Benjamin Netanyahu. Kabinet keamanan dijadwalkan bertemu pada Ahad (4/5) untuk memberikan suara agar secara resmi menyetujui rencana tersebut, yang sebelumnya telah mendapat persetujuan dari Netanyahu.
Anak-anak Palestina menunggu untuk menerima makanan gratis dari pusat distribusi makanan di Gaza City pada 19 April 2025. Badan Bantuan PBB untuk Pengungsi Palestina di Kawasan Timur Tengah (UNRWA) dalam sebuah pernyataan pada Sabtu (19/4) mengatakan bahwa perlintasan perbatasan Gaza masih ditutup selama tujuh pekan berturut-turut, yang mengakibatkan bantuan kemanusiaan, pasokan medis, vaksin, dan bahan bakar tidak bisa masuk ke daerah kantong tersebut. (Xinhua/Rizek Abdeljawad)
Bagikan
Komentar
Berita Terkait

COVID-19 – Unjuk rasa di Italia protes pembatasan lanjutan
Indonesia
•
27 Oct 2020

Ketua partai berkuasa di Korsel sebut Yoon Suk-yeol perlu stop aktivitas pelaksanaan tugas kepresidenan
Indonesia
•
09 Dec 2024

Organisasi Kerja Sama Islam-Liga Muslim Dunia sepakat perangi islamofobia
Indonesia
•
05 Sep 2020

Menlu China: Penerimaan segera Palestina sebagai anggota PBB jadi langkah untuk koreksi ketidakadilan historis
Indonesia
•
23 Apr 2024
Berita Terbaru

Nilai mata uang Iran anjlok ke level terendah dalam sejarah di tengah tekanan ekonomi
Indonesia
•
29 Jan 2026

Aktivis AS berencana gelar aksi protes kedua, tuntut agen federal hengkang dari Minnesota
Indonesia
•
29 Jan 2026

Badan Pangan PBB akan hentikan operasi di wilayah Yaman yang dikuasai Houthi, akhiri kontrak 360 pegawai
Indonesia
•
29 Jan 2026

Swedia luncurkan program baru untuk tekan kekerasan laki-laki terhadap perempuan
Indonesia
•
29 Jan 2026
