Media sebut Turkiye akan dukung pencalonan PM Belanda Mark Rutte sebagai sekjen NATO

Perdana Menteri Belanda Mark Rutte (kiri) bertemu dengan Presiden Turkiye Recep Tayyip Erdogan (kanan), di Istanbul, Turkiye, pada Jumat (26/4/2024) untuk membicarakan pencalonannya sebagai sekretaris jenderal NATO. (Xinhua)
Turkiye akan mendukung pencalonan Perdana Menteri (PM) Belanda Mark Rutte sebagai sekretaris jenderal (sekjen) NATO.
Ankara, Turkiye (Xinhua) – Turkiye akan mendukung pencalonan Perdana Menteri (PM) Belanda Mark Rutte sebagai sekretaris jenderal (sekjen) NATO, demikian dilansir lembaga penyiaran milik pemerintah Turkiye, TRT, mengutip pernyataan pejabat Turkiye yang menolak disebutkan namanya.Turkiye telah menginformasikan kepada anggota NATO lainnya mengenai keputusan tersebut, menurut laporan itu.Rutte, yang akan segera mengakhiri masa jabatannya, bertemu dengan Presiden Recep Tayyip Erdogan di Istanbul pada Jumat (26/4) pekan lalu untuk membicarakan pencalonannya.Dalam konferensi pers bersama dengan Erdogan, Rutte mengatakan bahwa sayap selatan NATO membutuhkan Turkiye dan kepemimpinannya untuk meningkatkan pengaruh geopolitik di kawasan tersebut, termasuk konflik Ukraina-Rusia dan krisis Gaza.Sekjen NATO saat ini, Jens Stoltenberg, yang mulai menjabat pada 2014, akan mengakhiri masa jabatannya pada 1 Oktober 2024 setelah sekutu-sekutu NATO dengan suara bulat memperpanjang masa jabatannya sebanyak empat kali.Laporan: RedaksiBagikan
Komentar
Berita Terkait

Mahathir: Muslim harus guna kekuatan, sadari kelemahan
Indonesia
•
21 May 2021

Menkeu AS: Tidak legal bagi AS untuk menyita aset bank sentral Rusia
Indonesia
•
19 May 2022

Presiden Abbas desak Hamas serahkan senjata kepada Otoritas Palestina
Indonesia
•
14 Jul 2025

Misi China: Jepang harus serius tanggapi kekhawatiran soal pembuangan air limbah nuklir ke laut
Indonesia
•
05 Jul 2023
Berita Terbaru

Nilai mata uang Iran anjlok ke level terendah dalam sejarah di tengah tekanan ekonomi
Indonesia
•
29 Jan 2026

Aktivis AS berencana gelar aksi protes kedua, tuntut agen federal hengkang dari Minnesota
Indonesia
•
29 Jan 2026

Badan Pangan PBB akan hentikan operasi di wilayah Yaman yang dikuasai Houthi, akhiri kontrak 360 pegawai
Indonesia
•
29 Jan 2026

Swedia luncurkan program baru untuk tekan kekerasan laki-laki terhadap perempuan
Indonesia
•
29 Jan 2026
