Hamas sebut dua sandera tewas dalam pengeboman Israel di Rafah

Asap tampak mengepul di Kota Rafah, Jalur Gaza selatan, pada 28 Mei 2024. (Xinhua/Khaled Omar)
Pasukan Israel melanjutkan operasi tertarget dan berbasis intelijen di Rafah, setelah menumpas sejumlah "teroris" serta menemukan sejumlah besar senjata dan terowongan bawah tanah dalam beberapa hari terakhir.
Gaza, Palestina (Xinhua) – Brigade Al-Qassam, sayap bersenjata Hamas, pada Jumat (14/6) mengumumkan bahwa dua sandera Israel tewas dalam pengeboman Israel di Kota Rafah, Jalur Gaza selatan.Dalam sebuah video yang dirilis di Telegram, Brigade Al-Qassam mengatakan bahwa kedua sandera tersebut tewas dalam sebuah serangan udara "beberapa hari yang lalu."Belum ada tanggapan langsung dari pihak militer Israel mengenai perkembangan ini.Pada 8 Juni lalu, Brigade Al-Qassam mengatakan bahwa tentara Israel menewaskan beberapa sandera dalam operasi pembebasan empat sandera di Jalur Gaza tengah.Hingga Jumat, jumlah warga Palestina yang tewas akibat konflik dengan Israel yang masih berlangsung bertambah menjadi 37.266 jiwa, dengan 85.102 lainnya luka-luka, kata otoritas kesehatan yang dikelola Hamas dalam sebuah pernyataan pers.Pasukan Pertahanan Israel (Israel Defense Forces/IDF) dalam sebuah pernyataan pada Jumat mengatakan mereka melanjutkan operasinya di Jalur Gaza.Pasukan Israel melanjutkan operasi tertarget dan berbasis intelijen di Rafah, setelah menumpas sejumlah "teroris" serta menemukan sejumlah besar senjata dan terowongan bawah tanah dalam beberapa hari terakhir, kata pernyataan itu, seraya menambahkan bahwa operasi militer tersebut juga berlangsung di Jalur Gaza tengah.
Asap mengepul pascaserangan Israel di Kota Rafah, Jalur Gaza selatan, pada 14 Mei 2024. (Xinhua/Khaled Omar)
Bagikan
Komentar
Berita Terkait

Xi Jinping sebut China pandang hubungan dengan Filipina dari perspektif strategis
Indonesia
•
18 Nov 2022

Presiden Palestina akhiri semua perjanjian dengan Israel dan AS
Indonesia
•
20 May 2020

Faksi terbesar LDP Jepang putuskan bubar di tengah skandal penggelapan dana politik
Indonesia
•
20 Jan 2024

Fokus Berita – Netanyahu deklarasikan "tahap penentuan" perang di Gaza meski diprotes pasukan cadangan
Indonesia
•
05 Sep 2025
Berita Terbaru

Nilai mata uang Iran anjlok ke level terendah dalam sejarah di tengah tekanan ekonomi
Indonesia
•
29 Jan 2026

Aktivis AS berencana gelar aksi protes kedua, tuntut agen federal hengkang dari Minnesota
Indonesia
•
29 Jan 2026

Badan Pangan PBB akan hentikan operasi di wilayah Yaman yang dikuasai Houthi, akhiri kontrak 360 pegawai
Indonesia
•
29 Jan 2026

Swedia luncurkan program baru untuk tekan kekerasan laki-laki terhadap perempuan
Indonesia
•
29 Jan 2026
