Peneliti Singapura kembangkan model berbasis AI untuk prediksi kambuhnya kanker hati

Ilustrasi. (Louis Reed on Unsplash)
Sistem penilaian berbasis kecerdasan buatan (artificial intelligence/AI) terbaru mampu memprediksi kambuhnya kanker hati.
Singapura (Xinhua/Indonesia Window) – Tim peneliti Singapura mengembangkan sistem penilaian berbasis kecerdasan buatan (artificial intelligence/AI) yang mampu memprediksi kambuhnya kanker hati, demikian menurut rilis pers dari Badan Ilmu Pengetahuan, Teknologi, dan Penelitian (Agency for Science, Technology and Research/A*STAR) Singapura pada Senin (21/7).Dikembangkan oleh para ilmuwan dari Institut Biologi Molekuler dan Seluler (Institute of Molecular and Cell Biology/IMCB) di bawah badan tersebut serta bekerja sama dengan Singapore General Hospital (SGH), sistem ini dapat memprediksi kambuhnya karsinoma hepatoseluler (KHS), jenis kanker hati yang paling umum, dengan akurasi sekitar 82 persen.Sistem ini bekerja dengan menganalisis distribusi spasial sel imun pembunuh alami dan lima gen utama dalam jaringan tumor hati."Di Singapura, hingga 70 persen pasien kanker hati mengalami kambuh dalam lima tahun," kata Peneliti Utama Joe Yeong dari IMCB, seraya menambahkan bahwa sistem ini memungkinkan dokter melakukan intervensi sedini mungkin.Tim peneliti memvalidasi sistem ini menggunakan sampel jaringan dari 231 pasien di lima rumah sakit. Kini sistem tersebut dapat diakses melalui portal jejaring gratis untuk tujuan penelitian, dengan rencana mengintegrasikannya ke dalam alur kerja klinis standar.Studi validasi lebih lanjut rencananya akan dimulai pada akhir tahun ini.Laporan: RedaksiBagikan
Komentar
Berita Terkait

Roket pengangkut satelit Queqiao-2 milik China tiba di lokasi peluncuran
Indonesia
•
25 Feb 2024

Anggota parlemen Ukraina di Taiwan ingin belajar keamanan siber
Indonesia
•
25 Oct 2022

COVID-19 – Embrio manusia rentan virus corona pada awal perkembangan
Indonesia
•
25 Jan 2021

Penelitian ungkap kontributor utama kematian terkait polusi udara di Eropa
Indonesia
•
05 Jul 2023
Berita Terbaru

Deforestasi dan perubahan pemanfaatan lahan intensifkan gelombang panas global
Indonesia
•
29 Jan 2026

Batu bergagang berusia 70.000 tahun ditemukan, mitos keterlambatan teknologi Asia Timur terpatahkan
Indonesia
•
29 Jan 2026

Palem nyabah di ujung tanduk, BRIN amankan ‘cetak biru genetik’ untuk selamatkan warisan Bali
Indonesia
•
28 Jan 2026

Hingga akhir 2025, stasiun pemancar 5G di China tembus 4,83 juta unit
Indonesia
•
28 Jan 2026
