Apple dilarang jual jam tangan dengan fitur sensor kadar oksigen dalam darah di AS

Sejumlah orang menjajal produk-produk terbaru Apple setelah acara peluncuran di Cupertino, California, Amerika Serikat, pada 12 September 2023. (Xinhua/Wu Xiaoling)
Jam tangan Apple dengan sensor kadar oksigen dalam darah dilarang dijual di Amerika Serikat karena dituding melanggar kekayaan intelektual Masimo.
San Francisco, AS (Xinhua) – Apple mulai Kamis (18/1) akan dilarang menjual jam tangan dengan sensor kadar oksigen dalam darah di Amerika Serikat (AS), demikian disampaikan Pengadilan Banding Sirkuit Federal AS (U.S. Court of Appeals for the Federal Circuit) pada Rabu (17/1).Larangan itu bermula dari sengketa kekayaan intelektual (intellectual property/IP) dengan Masimo, sebuah perusahaan perangkat medis. Pada Oktober tahun lalu, Komisi Perdagangan Internasional (International Trade Commission) AS menemukan bahwa fitur sensor kadar oksigen dalam darah milik Apple telah melanggar kekayaan intelektual Masimo.Larangan tersebut tidak memperbolehkan Apple mengimpor perangkat-perangkat yang disengketakan, seperti Apple Watch Series 9 dan Ultra 2.Pada Desember tahun lalu, Apple sempat menarik produk-produk jam tangan yang terdampak dari toko online dan retailnya, sementara para peretail yang masih memiliki stok perangkat tersebut masih dapat menjualnya.Sebelumnya pada pekan ini, dokumen pengadilan mengungkapkan bahwa Apple telah mendapatkan persetujuan dari Bea Cukai AS untuk versi modifikasi jam tangan Apple yang tidak dilengkapi fitur pengukur kadar oksigen dalam darah.Laporan: RedaksiBagikan
Komentar
Berita Terkait

Feature – Inovasi China hadirkan perangkat rumah tangga yang makin pintar
Indonesia
•
10 Jan 2025

COVID-19 – Tak ada keluhan tentang penggunaan vaksin Sputnik V Rusia
Indonesia
•
19 Mar 2021

Teleskop besar China untuk deteksi eksoplanet akan resmi beroperasi pada 2026
Indonesia
•
10 Feb 2024

China akan luncurkan babak baru kerja sama konservasi panda raksasa internasional
Indonesia
•
23 Feb 2024
Berita Terbaru

Deforestasi dan perubahan pemanfaatan lahan intensifkan gelombang panas global
Indonesia
•
29 Jan 2026

Batu bergagang berusia 70.000 tahun ditemukan, mitos keterlambatan teknologi Asia Timur terpatahkan
Indonesia
•
29 Jan 2026

Palem nyabah di ujung tanduk, BRIN amankan ‘cetak biru genetik’ untuk selamatkan warisan Bali
Indonesia
•
28 Jan 2026

Hingga akhir 2025, stasiun pemancar 5G di China tembus 4,83 juta unit
Indonesia
•
28 Jan 2026
