Sampel Bulan Chang'e-6 terbuka untuk aplikasi domestik

Foto ini menunjukkan sampel Bulan yang dikumpulkan oleh misi Chang'e-6 di laboratorium sampel Bulan di Observatorium Astronomi Nasional di bawah naungan Akademi Ilmu Pengetahuan China (CAS) di Beijing, ibu kota China, pada 24 September 2024. (Xinhua/Jin Liwang)
Misi Chang'e-6 China berhasil mengumpulkan 1.935,3 gram sampel dari sisi jauh Bulan, yang merupakan pertama kalinya dalam sejarah manusia.
Beijing, China (Xinhua/Indonesia Window) – Badan antariksa China telah memulai pengajuan peminjaman spesimen ilmiah Bulan yang dibawa kembali ke Bumi oleh misi Chang'e-6 negara tersebut.Sampel-sampel Bulan tersebut sekarang dapat diakses oleh para peminat domestik melalui sistem rilis data dan sampel resmi, di mana mereka dapat mengirimkan proposal penelitian mereka, menurut Pusat Eksplorasi Bulan dan Rekayasa Antariksa (Lunar Exploration and Space Engineering Center) di bawah naungan Administrasi Luar Angkasa Nasional China (China National Space Administration/CNSA).Misi Chang'e-6 China berhasil mengumpulkan 1.935,3 gram sampel dari sisi jauh Bulan, yang merupakan pertama kalinya dalam sejarah manusia.Batch kedelapan dari sampel ilmiah Bulan misi Chang'e-5 juga sedang dibuka bagi para peminat. Sebelumnya, wahana Chang'e-5 berhasil mengumpulkan sekitar 1.731 gram sampel Bulan.Batas waktu untuk kedua aplikasi ini hingga 22 November.Pada Januari 2021, China meluncurkan serangkaian regulasi tentang manajemen sampel Bulan dan mendorong penelitian gabungan internasional terkait sampel Bulan.Menurut CNSA, aplikasi batch ketujuh dari sampel Chang'e-5 pada 2023 dapat diakses oleh para peminat dengan latar belakang domestik maupun internasional.China menunjukkan sikap positif dan terbuka serta menyambut para ilmuwan dari semua negara untuk mengajukan aplikasi dengan mengikuti prosedur yang relevan, ujar Ge Ping, wakil direktur pusat tersebut.Laporan: RedaksiBagikan
Komentar
Berita Terkait

TEPCO berhasil ekstraksi sampel puing-puing bahan bakar dari PLTN Fukushima
Indonesia
•
11 Nov 2024

China luncurkan ‘backbone’ Internet generasi mendatang berkecepatan ultratinggi
Indonesia
•
14 Nov 2023

Penelitian ungkap kontributor utama kematian terkait polusi udara di Eropa
Indonesia
•
05 Jul 2023

SpaceX targetkan uji terbang Starship ke-11 dilakukan pertengahan Oktober 2025
Indonesia
•
01 Oct 2025
Berita Terbaru

Deforestasi dan perubahan pemanfaatan lahan intensifkan gelombang panas global
Indonesia
•
29 Jan 2026

Batu bergagang berusia 70.000 tahun ditemukan, mitos keterlambatan teknologi Asia Timur terpatahkan
Indonesia
•
29 Jan 2026

Palem nyabah di ujung tanduk, BRIN amankan ‘cetak biru genetik’ untuk selamatkan warisan Bali
Indonesia
•
28 Jan 2026

Hingga akhir 2025, stasiun pemancar 5G di China tembus 4,83 juta unit
Indonesia
•
28 Jan 2026
