Pusat kota Tokyo catat rekor suhu tertinggi untuk Maret

Seorang pria melintas di sebuah jalan di Tokyo, Jepang, pada 19 Maret 2024. (Xinhua/Zhang Xiaoyu)
Rekor suhu tertinggi untuk bulan Maret, yaitu 28,1 derajat Celsius, tercatat di pusat kota Tokyo, pada pukul 13.32 waktu setempat di Chiyoda Ward.
Tokyo, Jepang (Xinhua) – Pusat kota Tokyo mencatat rekor suhu tertinggi untuk bulan Maret, yaitu 28,1 derajat Celsius, pada Ahad (31/3), menurut Badan Meteorologi Jepang (Japan Meteorological Agency/JMA).Suhu tinggi bagai musim panas itu tercatat pada pukul 13.32 waktu setempat di Chiyoda Ward yang berada di jantung ibu kota Jepang tersebut, menandai suhu tertinggi untuk Maret sejak dimulainya pengumpulan data pada 1876, kata JMA.Kenaikan suhu sebagian besar terjadi di wilayah Kanto-Koshin di Jepang bagian timur dan tengah akibat sistem bertekanan tinggi, dengan total lebih dari 60 lokasi melaporkan rekor suhu tertinggi untuk bulan Maret pada Ahad, menurut JMA.JMA mengatakan suhu yang mencapai 28,6 derajat Celsius tercatat di Fuchu, pinggiran kota Tokyo, pada sore hari, menjadi suhu terpanas di lokasi tersebut untuk bulan Maret.Kota-kota lain, termasuk Yokohama di Tokyo selatan, Otsuki di Prefektur Yamanashi, Tokyo barat, dan Miyazaki di Jepang barat daya, juga mencatat suhu yang mencapai 25 derajat Celsius atau lebih, yang didefinisikan oleh para pejabat di bidang cuaca sebagai "hari musim panas".Laporan: RedaksiBagikan
Komentar
Berita Terkait

Studi Australia sebut perubahan iklim dapat tingkatkan krisis apnea tidur
Indonesia
•
18 Jun 2025

Facebook akan matikan sistem pengenalan wajah
Indonesia
•
03 Nov 2021

Studi: Makanan kaya selenium dapat digunakan untuk lawan Alzheimer
Indonesia
•
14 Feb 2023

Kawasan berikat pertama di China yang berfokus pada litbang dan inovasi mulai beroperasi
Indonesia
•
29 Aug 2024
Berita Terbaru

Deforestasi dan perubahan pemanfaatan lahan intensifkan gelombang panas global
Indonesia
•
29 Jan 2026

Batu bergagang berusia 70.000 tahun ditemukan, mitos keterlambatan teknologi Asia Timur terpatahkan
Indonesia
•
29 Jan 2026

Palem nyabah di ujung tanduk, BRIN amankan ‘cetak biru genetik’ untuk selamatkan warisan Bali
Indonesia
•
28 Jan 2026

Hingga akhir 2025, stasiun pemancar 5G di China tembus 4,83 juta unit
Indonesia
•
28 Jan 2026
